Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Mengintip Rumah Gayus

Kompas.com - 04/12/2010, 11:16 WIB

JAKARTA, KOMPAS.com — Kecintaan Gayus Halomoan Partanahan Tambunan terhadap tiga anaknya mungkin tak perlu diragukan lagi. Hal ini tampak dari dekorasi garasi kediaman Gayus di Kompleks Gading Park View, Jalan Raya Boulevard Timur, Jakarta.

Ruangan berukuran sekitar 6 x 3 meter itu tak lagi diisi kendaraan roda empat. Suami dari Milana Anggraeni tersebut menyulapnya menjadi arena bermain anak-anak.

Berdasarkan pantauan Tribunnews, Jumat (3/12/2010), arena bermain anak yang diciptakan Gayus di garasi rumahnya didominasi warna merah muda atau pink. Di bagian belakang ruangan tersebut tampak sebuah rumah mini yang sepertinya terbuat dari bahan plastik.

Hal itu terlihat karena rumah itu baru bisa berdiri dengan diisi angin terlebih dahulu. Sementara itu, bagian lantai ditutupi karpet puzzle yang terbentang hingga mendekati pintu garasi. Warna biru menyelingi karpet yang juga berwarna senada dengan dekorasi ruangan, yaitu pink.

Sejumlah mainan, seperti bola dan lain sebagainya, tampak berserakan di lantai ketika Tribunnews berkesempatan melihat ke dalam. Meski begitu, tidak tampak tiga anak Gayus, yang dua di antaranya tengah duduk di bangku sekolah dasar.

Saat menyambangi rumah Gayus, Tribunnews sempat bertemu dengan salah seorang pembantu rumah tangganya. Namun, perempuan yang mengenakan kaus putih dan celana hawaii itu buru-buru masuk ke dalam rumah sembari membawa gelas yang diambilnya dari taman di depan rumah.

"Ibu (Milana) enggak ada," jawabnya singkat sebelum masuk ke dalam rumah dan mengunci pintu depan rumah.

Dimas Pribadi, anggota satuan pengamanan Gading Park View, mengatakan, biasanya ketiga anak Gayus bermain sepeda pada sore hari. Kala dikunjungi Tribunnews, kegiatan tersebut sepertinya baru dilakoni anak-anak Gayus.

Hal ini terlihat dari posisi satu sepeda yang seakan ditinggal kabur pemiliknya. Sepeda itu berada di tengah-tengah jalan di depan rumah Gayus.

"Tapi mereka main sepeda enggak setiap hari. Cuma seringnya ya mereka mainan sepeda di sekitar sini," ungkap Dimas, yang mendampingi Tribunnews saat menyambangi rumah Gayus, Jumat (3/12/2010).

Disinggung mengenai tiga sepeda kecil, yang satu di antaranya masih berada di jalan depan rumah Gayus, Dimas membenarkan bahwa sepeda itu milik anak-anak Gayus. Namun, Dimas, yang sudah lebih dulu tiba sebelum Tribunnews sampai di rumah Gayus, enggan menyebutkan kalau anak-anak Gayus baru saja bersepeda.

Dia hanya diam saat disinggung tentang posisi sepeda yang ditinggalkan pemiliknya di tengah jalan di depan rumah Gayus. Demi arena bermain anak, Gayus harus merelakan salah satu mobilnya diparkir di luar pekarangan rumah. Sebab, carport rumah Gayus hanya bisa diisi satu mobil.

Sofian, satpam Gading Park View lainnya, mengatakan, Gayus setidaknya memiliki dua mobil. Selain Honda Jazz, Gayus punya Ford Everest yang paling sering mondar-mandir keluar kompleks.

"Kalau yang itu (Ford Everest) sering dipakai untuk antar jemput anak-anaknya sekolah. Karenanya, yang itu paling sering mondar-mandir," kata Sofian saat ditemui di gerbang Gading Park View, Jumat (3/12/2010).

Tribunnews sempat mendapati mobil Ford Everest milik Gayus melintas di pintu gerbang Gading Park View, Jumat (3/12/2010) sekitar pukul 13.20 WIB. Mobil dengan nomor polisi B 96 MG itu dikendarai sopir Gayus. Akan tetapi, tidak tampak ada penumpang lain di dalam mobil karena di bagian tengah hingga belakang mobil ditutupi kaca film yang sangat gelap.

Menurut Sofian, Ford Everest biasanya ditumpangi istri Gayus. Namun, Sofian tidak bisa memastikan apakah Milana berada dalam mobil yang baru saja melintas di depannya.

"Kacanya gelap banget, apalagi kalau malam. Bu Milana biasanya pulang malam," ujarnya. (Tribunnews.com/M Ismunadi)

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Pimpinan Komisi VII Wanti-wanti Pengelolaan Tambang Ormas Rentan Ditunggangi Konglomerat

Pimpinan Komisi VII Wanti-wanti Pengelolaan Tambang Ormas Rentan Ditunggangi Konglomerat

Nasional
745 Personel Polri Dimutasi, Kadiv Propam Irjen Syahardiantono Naik Jadi Kabaintelkam

745 Personel Polri Dimutasi, Kadiv Propam Irjen Syahardiantono Naik Jadi Kabaintelkam

Nasional
Pesan Panglima TNI untuk Pilkada 2024: Jika Situasi Mendesak, Tugas Prajurit Melumpuhkan, Bukan Mematikan

Pesan Panglima TNI untuk Pilkada 2024: Jika Situasi Mendesak, Tugas Prajurit Melumpuhkan, Bukan Mematikan

Nasional
Pemerintah Akui Tak Bisa Pulihkan Data Kementerian/Lembaga Terdampak Peretasan PDN

Pemerintah Akui Tak Bisa Pulihkan Data Kementerian/Lembaga Terdampak Peretasan PDN

Nasional
Pilkada 2024, TNI Siapkan Personel Cadangan dan Alutsista jika Situasi Mendesak

Pilkada 2024, TNI Siapkan Personel Cadangan dan Alutsista jika Situasi Mendesak

Nasional
Soal Anggota Dewan Main Judi Online, Johan Budi: Bukan Lagi Sekadar Kode Etik, tapi Sudah Pidana

Soal Anggota Dewan Main Judi Online, Johan Budi: Bukan Lagi Sekadar Kode Etik, tapi Sudah Pidana

Nasional
Belum Ada Pendaftar di Hari Pertama Pendaftaran Capim dan Dewas KPK

Belum Ada Pendaftar di Hari Pertama Pendaftaran Capim dan Dewas KPK

Nasional
Puan Bicara Peluang PDI-P Usung Kader Sendiri di Pilkada Jakarta, Sebut Banyak yang Menonjol

Puan Bicara Peluang PDI-P Usung Kader Sendiri di Pilkada Jakarta, Sebut Banyak yang Menonjol

Nasional
Wasekjen PKB Ingatkan Duet Anies-Sohibul di Jakarta Berisiko 'Deadlock'

Wasekjen PKB Ingatkan Duet Anies-Sohibul di Jakarta Berisiko "Deadlock"

Nasional
Soroti Minimnya Kamar di RSUD Mas Amsyar, Jokowi: Hanya 53, Seharusnya Bisa di Atas 100

Soroti Minimnya Kamar di RSUD Mas Amsyar, Jokowi: Hanya 53, Seharusnya Bisa di Atas 100

Nasional
PKB Belum Tentu Dukung Anies Usai PKS Umumkan Duet dengan Sohibul Iman

PKB Belum Tentu Dukung Anies Usai PKS Umumkan Duet dengan Sohibul Iman

Nasional
Mantan Kabareskrim: Saya Tidak Yakin Judi Online Akan Terberantas

Mantan Kabareskrim: Saya Tidak Yakin Judi Online Akan Terberantas

Nasional
PPATK Ungkap Perputaran Uang Judi 'Online' Anggota Legislatif Capai Ratusan Miliar

PPATK Ungkap Perputaran Uang Judi "Online" Anggota Legislatif Capai Ratusan Miliar

Nasional
KIM Siapkan Pesaing Anies pada Pilkada Jakarta, Ridwan Kamil dan Kaesang Masuk Nominasi

KIM Siapkan Pesaing Anies pada Pilkada Jakarta, Ridwan Kamil dan Kaesang Masuk Nominasi

Nasional
KPK Ungkap Awal Mula Dugaan Korupsi Bansos Presiden Terbongkar

KPK Ungkap Awal Mula Dugaan Korupsi Bansos Presiden Terbongkar

Nasional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com