Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Takut Bukti Hilang, KPK Diam soal Gayus

Kompas.com - 03/12/2010, 14:08 WIB

JAKARTA, KOMPAS.com — Komisi Pemberantasan Korupsi atau KPK masih enggan membuka perkara Gayus yang mana yang tengah ditelusuri. Pasalnya, KPK tak ingin bukti-bukti yang tengah dihimpun akan hilang akibat terekspos di media massa.

Demikian diungkapkan Wakil Ketua KPK Mochammad Jasin, Jumat (3/12/2010) di Gedung KPK, Jakarta. "Masih mengumpulkan data, belum kami temukan cukup bukti. Tapi kami belum memublikasikan, takut data-datanya hilang," ucap Jasin kepada para wartawan.

Ia melanjutkan, pihaknya masih akan mengutamakan koordinasi terlebih dulu dengan pihak kepolisian dan kejaksaan agar tidak terjadi benturan antarsesama penegak hukum. "Tidak bagus itu berbenturan," ungkap Jasin.

Ketika ditanyakan apakah bukti-bukti yang tengah dihimpun KPK ini mengarah pada kasus Gayus yang baru, Jasin hanya kembali mengulang pernyataannya bahwa KPK belum mau membukanya kepada publik.

"Apabila ada yang lain (di luar perkara yang tengah ditangani polisi), itu kan lebih bagus, tapi perlu kami kumpulkan. Nanti kalau terlalu push masalah ini, data itu bisa hilang," Jasin menjelaskan.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com