Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Bosworth Pulang Tanpa Komentar

Kompas.com - 10/12/2009, 10:49 WIB

SEOUL, KOMPAS.com - Utusan Amerika Serikat Stephen Bosworth, Kamis (10/12), meninggalkan Korea Utara, setelah kunjungan yang dimaksudkan untuk mengajak rezim komunis itu kembali ke meja perundingan perlucutan senjata nuklir enam negara, kata kantor berita resmi Korea Utara, KCNA. Kantor berita tersebut melaporkan keberangkatan utusan AS itu tanpa komentar apapun.
   
Kantor berita China, Xinhua, mengutip utusan tersebut, yang mengatakan di bandara Sunan Pyongyang, dia telah melakukan "satu pertemuan yang sangat bermanfaat".
   
Bosworth kembali ke Korea Selatan untuk menjelaskan kepada para penjabat mengenai kunjungan tiga harinya itu, dan diperkirakan dia akan mengadakan konferensi pers Kamis malam.
   
Korea Utara meninggalkan perundingan enam negara pada April lalu, setelah marah terhadap kecaman dan sanksi-sanksi yang diberikan Dewan Keamanan Perserikatan Bangsa Bangsa (DK PBB).
   
DK PBB mengeluarkan kecaman dan sanksi-sanksi kepada Korea Utara setelah Pyongyang dengan mengabaikan keprihatinan internasional melakukan uji coba senjata nuklir yang kedua dan peluncuran rudal-rudalnya.
   
Perundingan enam negara yang melibatkan China sebagai tuan rumah, AS, Rusia, Jepang, Korea Selatan dan Korea Utara dimaksudkan untuk melucuti program senjata nuklir negara itu.
   
Sebelumnya, ketika bertemu dengan PM China Wen Jiabao, pemimpin Korea Utara Kim Jong-Il menyampaikan kesediaan negaranya untuk kembali ke meja perundingan.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com