Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Jacko, Sehat atau Sakit, Tergantung Siapa yang Bicara

Kompas.com - 13/07/2009, 13:54 WIB

- Diprivan, obat penenang yang banyak dipakai di ruang operasi untuk membuat pasien tidak sadar, ditemukan di tempat tinggal Jackson, demikian dikatakan sumber resmi pihak kepolisian pada AP. Dikenal juga sebagai Propofol, obat ini diberikan dengan cara disuntikkan langsung ke pembuluh darah dan sangat jarang dimiliki di rumah pribadi.

-Cherilyn Lee, seorang perawat, mengatakan pada AP bahwa ia berulangkali menolak permintaan Jackson akan Diprivan. Tapi telepon dari Jackson empat hari sebelum kematiannya membuat Lee khawatir Jackson berhasil mendapatkan Diprivan dan obat lain untuk membuat tidur.

- Akon, penyanyi dan produser R&B asal Senegal yang belakangan merekam lagu-lagu bersama Jackson, mengatakan pada Billboard.com bahwa "Michael adalah salah satu orang tersehat yang pernah saya kenal. Dia sering menganjurkan saya untuk menjaga kesehatan, dan acap berkata, 'Akon, makanlah dengan benar. Apa yang sedang kau lakukan di jalanan? Apakah kamu sedang makan? Apakah kamu berolahraga? Apakah kamu meminum banyak air?'"

-Klein mengatakan bahwa Jackson menderita lupus-penyakit kronis dimana sistem kekebalan berbalik menyerang jaringan tubuh sendiri-- dan kelainan kulit yang dikenal dengan nama vitiligo.

- Dokter pribadi Jackson, Dr. Conrad Murray, memberi bantuan pernapasan pada Jackson di ranjangnya, bukan di permukaan yang keras, "dengan tangan menahan punggung Jackson untuk memberikan perlindungan yang diperlukan" karena Jackson sangatlah lemah, demikian dikatakan pengacara Conrad, Edward Chernoff.

- Chernoff juga mengatakan pada AP bahwa Murray tidak pernah memberikan atau menuliskan resep Demerol atau OxyContin pada Jackson, dan mengatakan bahwa Murray tidak memberikan obat-obat apapun kepada Jackson yang bisa berkontribusi dalam kematian King of Pop itu.

-Pengacara Murray ini juga mengatakan bahwa dibutuhkan 30 menit untuk memanggil paramedis ke rumah Jackson setelah dia ditemukan tidak bereaksi lagi.

-Keluarga Jackson mengajukan permohonan untuk melakukan otopsi sendiri, sebagian karena meragukan peran Murray, demikian diungkapkan Pendeta Jesse Jackson.

-Kevin Mazur, fotografer yang mendokumentasikan gladi resik di Staples Center untuk buku tur, mengatakan pada AP bahwa Jackson terlihat dalam keadaan yang sangat sehat. "Dia sangat bersemangat, sangat gembira, dan bersenang-senang dengan para penarinya," jelas Mazur.

- Guru spiritual Jackson, Dr. Deepak Chopra mengatakan pada AP, sejak tahun 2005 dia sudah mulai curiga bahwa Jackson kecanduan obat penghilang rasa sakit dan membicarakan masalah itu kepada Jackson 6 bulan yang lalu. Chopra mengatakan bahwa Jackson, teman lamanya, secara personal pernah meminta obat penghilang rasa sakit pada dirinya tahun 2005, namun ditolaknya.

- Kepala Kepolisian Los Angeles, William Bratton, menjelaskan bahwa penyidik sedang berusah mencari daftar penggunaan obat Jackson dan mengorek keterangan dari beberapa dokternya. Dia juga mengatakan polisi sedang menunggu laporan dari bagian forensik sebelum mengeluarkan pernyataan dalam penyelidikan mereka yang "komprehensif dan luas," dimana penyelidikan ini melibatkan Bdan Pengendali Obat-Obatan dan Kantor Jaksa Wilayah.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Terpopuler

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com