Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

RI-Polandia Bahas soal Palestina

Kompas.com - 24/06/2008, 21:55 WIB

JAKARTA, SELASA - Deputi Menlu Menteri Luar Negeri Polandia Ryszard Schnepf bertemu dengan Menlu Menteri Luar Negeri Indonesia Hassan Wirayuda di Jakarta, Selasa (24/6), untuk membahas hubungan dwipihak dan berbagai isu termasuk masalah kemungkinan mengembangkan program bersama bagi Palestina.

"Kami membicarakan peningkatan hubungan bilateral dan juga membahas kemungkinan kerja sama untuk turut menstabilkan kawasan Timur Tengah," kata Schnef yang didampingi Sekretaris I Kedubes Polandia di Jakarta, Malgorzata Tanska, kepada wartawan.

Lebih jauh ia mengatakan RI-Polandia berencana mengembangkan sebuah program bersama di bidang pendidikan bagi warga Palestina agar mereka lebih profesional.

Deputi Menlu Polandia itu juga mengatakan mereka menyinggung hubungan ekonomi kedua negara. "Indonesia menikmati surplus dalam perdagangan dengan Polandia," katanya tanpa memberikan rincian.

Schnepf menyebutkan salah satu komoditas yang diimpor Polandia dari Indonesia adalah karet yang kemudian diproses menjadi ban di negerinya. "Lalu kami mengimpor ban dan mobil ke kawasan Asia termasuk Indonesia," katanya.

Selama kunjungan empat hari di Indonesia, Schnepf juga telah bertemu dengan Menhan Juwono Sudarsono dan akan bertemu dengan Meneg Perencanaan Pembangunan/Kepala Bappenas Paskah Suzeta dan Sesjen ASEAN Dr Surin Pitsuwan, besok (Rabu, 25/6).

Deputi Menlu Polandia membuka dan berperan serta dalam konferensi kedua para Dubes Polandia di kawasan Asia Pasifik. Sebanyak 17 Dubes Polandia di Asia Pasifik bersidang selama 23-24 Juni bersama dengan sejumlah pejabat dari Kementerian Luar Negeri dan Kementerian Pertahanan Polandia.

"Indonesia dipilih sebagai tempat konferensi ini karena sebagai salah satu negara yang paling dinamis dan mitra penting bagi Polandia di kawasan itu," kata Malgorzata Tanska.

Hubungan bilateral Polandia dan Indonesia berlangsung erat, ditandai dengan kunjungan para pemimpinnya. Deputi Menteri Ekonomi dan Deputi Menteri Pertahanan Polandia dijadwalkan berkunjung ke Indonesia akhir November mendatang.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com