Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Pengunjung Paviliun Indonesia 5,8 Juta

Kompas.com - 08/09/2010, 14:14 WIB

JAKARTA, KOMPAS.com — Sudah empat bulan Shanghai World Expo berlangsung. Indonesia tampil dengan performa khusus di paviliunnya.

Menteri Perdagangan Mari Elka Pangestu mengatakan per 6 September 2010, pengunjung Paviliun Indonesia sudah mencapai 5,85 juta orang. "Atau sekitar 11,97 persen dari total pengunjung expo," ungkap Mari dalam keterangan pers di kementerian, Rabu (8/9/2010).

Berdasarkan catatan, jumlah pengunjung pameran kelas dunia yang dimulai pada 1 Mei lalu dan akan berakhir pada 31 Oktober ini sudah mencapai 48,9 juta orang. Paviliun Indonesia tergolong digemari.

Hingga hari ke-69 penyelenggaraan Shanghai World Expo saja, pengunjung Paviliun Indonesia sudah mencapai 3 juta orang. Jumlah pengunjung per 6 September ini tercatat sudah melampaui angka 5 juta pengunjung yang ditargetkan pemerintah pada awalnya.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com