Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Berlagak Memancing, Bawa 1.480 Ton Kokain

Kompas.com - 28/10/2008, 11:16 WIB

QUITO, SELASA — Polisi Anti-Narkoba Ekuador menyita lebih dari 1.480 ton kokain dan menangkap empat warga Ekuador di dekat Pulau Galapagos, sekitar 1.000 kilometer di lepas Pantai Ekuador daratan.

Kepala Anti-Narkoba Freddy Martinez, Senin (27/10), mengatakan, operasi antinarkoba bersandi "Maremoto (gempa laut)" itu dilakukan di perairan sekitar 426 km lepas Pantai San Cristobal Island, ketika dua perahu motor bernama "Dorado" dan "Albacora" sedang mengangkut 1.482 kg kokain.

Para tersangka diidentifikasi bernama Jose Javier Intriago Velez, Washington Eugenio Delgado Cusme, Luis Angel Estupinan Preciado, dan Eduardo Giovanny Lopez Macias.

Martinez mengatakan, para awak salah satu perahu bernama "San Gregorio III" diperiksa karena menggandeng dua perahu yang disita itu ke perairan internasional dari Pelabuhan Manta. Para tersangka mengantarkan jumlah kecil narkoba dari perahu-perahu kecil ke perahu-perahu lebih besar di dekat Pantai Guatemala dengan berlagak memancing ikan.
 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com