Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Sekjen PBB Puji Peran Pakistan

Kompas.com - 13/08/2013, 21:35 WIB
Josephus Primus

Penulis

KOMPAS.com — Sekretaris Jenderal PBB Bank Ki-moon memuji peran Pakistan di dalam pasukan penjaga perdamaian PBB. Menurut warta AP pada Selasa (13/8/2013), pujian itu terkait dengan catatan kalau Pakistan terbilang negara yang banyak mengirimkan pasukannya untuk misi PBB itu.

"Kini ada sekitar 8.000 tentara Pakistan yang bertugas di berbagai misi penjaga perdamaian PBB," kata Ban Ki-moon seusai meresmikan Pusat Studi Perdamaian dan Stabilitas Internasional pada Universitas Nasional di Islamabad, Pakistan.

Sekjen Ban berkunjung secara resmi selama dua hari ke Pakistan. Kunjungannya akan berakhir besok.

Sekjen PBB juga menegaskan bahwa tak ada yang bisa dikerjakan selain menciptakan damai di dunia andai orang ingin mencapai kesejahteraan.

Terkait hal itu, dalam kesempatan mendampingi Ban Ki-moon, Penasihat Keamanan Nasional dan Urusan Luar Negeri Pakistan Sartaj Aziz menegaskan kalau Pakistan berniat untuk menjaga hubungan kemitraan untuk perdamaian dan stabilitas dunia. "Langkah nyata Pakistan adalah memerangi terorisme dalam segala bentuk," demikian dikatakan Sartaj Aziz.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com