Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

17 Negara Maju di Eropa

Kompas.com - 07/08/2022, 14:30 WIB
Aditya Jaya Iswara

Penulis

KOMPAS.com - Negara maju di Eropa berjumlah 17 dari total lebih kurang 48 negara yang menghuni "Benua Biru".

Menurut data PBB yang dikutip Investopedia, negara maju di Eropa, Asia, dan Amerika Utara semua jumlahnya 36 pada 2020.

Suatu negara biasanya dianggap maju jika memenuji kriteria sosial ekonomi tertentu, dan dalam beberapa kasus bisa sesederhana memiliki ekonomi yang cukup berkembang.

Baca juga: Daftar Negara Maju dan Negara Berkembang di Eropa

Jika syarat itu tidak memenuhi, kualifikasi lainnya bisa mencakup Produk Domestik Bruto (PDB) per kapita suatu negara, tingkat industrialisasi, standar hidup secara umum, dan/atau jumlah infrastruktur teknologi yang dimilikinya.

Faktor-faktor ini biasanya saling berhubungan. Contohnya, tingkat teknologi yang tersedia dapat memengaruhi jumlah PDB yang dihasilkan suatu negara.

Dikutip dari US News, 17 negara maju di Eropa salah sebagai berikut:

  1. Austria
  2. Belanda
  3. Belgia
  4. Denmark
  5. Finlandia
  6. Inggris
  7. Irlandia
  8. Italia
  9. Jerman
  10. Luksemburg
  11. Norwegia
  12. Perancis
  13. Polandia
  14. Portugal
  15. Spanyol
  16. Swedia
  17. Swiss

Baca juga:

Karakteristik negara maju biasanya adalah:

  • Tingkat kelahiran dan kematian stabil, berkat perawatan medis berkualitas dan standar hidup yang tinggi.
  • Keluarga tidak merasa perlu memiliki banyak anak.
  • Lebih banyak perempuan bekerja. Wanita karier ini biasanya memiliki keluarga kecil atau tidak punya anak.
  • Banyak orang mengendarai mobil, pergi dengan pesawat, menyalakan rumah dengan listrik dan gas.
  • Tingkat utang lebih tinggi daripada negara berkembang.

Selain daftar negara maju di Eropa, Anda juga dapat melihat daftar negara maju di dunia dalam artikel ini.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com