Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

10 Jet Tempur Tercanggih 2022, Rafale Nomor 7

Kompas.com - 17/02/2022, 23:38 WIB
Aditya Jaya Iswara

Penulis

KOMPAS.com - Daftar jet tempur tercanggih selalu berubah setiap waktu, seiring perkembangan teknologi terkini.

Jet tempur sendiri bisa dibilang pesawat paling penting dari angkatan udara setiap negara, dengan tugas mempertahankan wilayah dan menyerang musuh.

Dikutip dari situs web Aerotime, berikut adalah 10 jet tempur tercanggih tahun ini.

Baca juga: Daftar Negara yang Membeli Jet Dassault Rafale

10. Saab JAS 39E Gripen

Jet tempur Saab JAS 39E Gripen buatan Swedia.DOK SAAB via AEROTIME Jet tempur Saab JAS 39E Gripen buatan Swedia.
Meski Saab JAS 39 buatan Swedia ini dapat dianggap sebagai jet tempur dengan harga terjangkau, versi E-nya yang keluar dalam beberapa tahun terakhir jauh dari kata murahan.

Jet tempur ini dilengkapi dengan mesin baru, avionik baru, dan banyak peningkatan lainnya yang mengangkatnya ke level jet generasi 4,5.

Lebih mahal dari pendahulunya, Gripen keluaran baru juga merupakan salah satu jet paling canggih.

Sejauh ini baru angkatan udara Swedia dan Brasil yang memiliki versi terbaru JAS 39.

9. Sukhoi Su-35S

Foto yang dirilis Kementerian Pertahanan Rusia, memperlihatkan sepasang jet tempur Su-35 terbang di langit Rusia, Minggu (28/11/2021). Ukraina dan para pejabat negara Barat khawatir pengerahan pasukan Rusia ke perbatasan dekat Ukraina adalah rencana invasi ke negara tetangga bekas Uni Soviet tersebut.KEMENTERIAN PERTAHANAN RUSIA via AP Foto yang dirilis Kementerian Pertahanan Rusia, memperlihatkan sepasang jet tempur Su-35 terbang di langit Rusia, Minggu (28/11/2021). Ukraina dan para pejabat negara Barat khawatir pengerahan pasukan Rusia ke perbatasan dekat Ukraina adalah rencana invasi ke negara tetangga bekas Uni Soviet tersebut.
Sukhoi Su-30, Su-35, dan Su-37 Rusia, bersama dengan Shenyang J-16 China, semuanya didasarkan pada platform Su-27 dengan berbagai peningkatan yang menawarkan kemampuan generasi 4,5. Setiap jet memiliki sejumlah varian dan modifikasi.

Namun, Su-35S bisa dianggap sebagai versi pamungkas dari semuanya. Jet ini dilengkapi sistem elektronik terbaru yang akan diproduksi Rusia, serta berbagai perbaikan pada badan pesawat.

Ciri khasnya adalah nozel mesin thrust-vectoring yang dapat berbelok ke segala arah, membuat pesawat sangat mudah bermanuver.

8. Eurofighter Typhoon

Eurofighter TyphoonFasttailwind/shutterstock Eurofighter Typhoon
Sama seperti banyak jet generasi ke-4, Eurofighter Typhoon dirancang pada 1970-an dan 80-an. Namun, jet utama Eropa ini telah mengalami peningkatan berkelanjutan.

Varian Tranche 3 terbaru memiliki kemampuan udara-ke-udara dan udara-ke-darat yang jauh lebih baik, berkat radar dan alat elektronik baru.

Typhoon digunakan oleh beberapa angkatan udara terkuat di Eropa dan Timur Tengah, termasuk Inggris, Jerman, Italia, Qatar, dan Arab Saudi.

Varian jet ini sangat sukses sehingga Eropa melewatkan pengembangan jet generasi ke-5, dan langsung melompat ke generasi ke-6 dengan FCAS dan Tempest.

7. Dassault Rafale

Jet tempur Dasault Rafale milik Angkatan Udara Perancis.SHUTTERSTOCK Jet tempur Dasault Rafale milik Angkatan Udara Perancis.
Rafale dan Typhoon mulanya dikembangkan sebagai satu pesawat, tetapi Perancis kemudian membagi programnya menjadi dua, dan membuat pesawat tempur terpisah untuk kebutuhannya sendiri.

Halaman:


Terkini Lainnya

Secara Ekonomi, Cukup Kuatkah Iran Menghadapi Perang dengan Israel?

Secara Ekonomi, Cukup Kuatkah Iran Menghadapi Perang dengan Israel?

Internasional
Mengapa Israel Menyerang Kota Isfahan di Iran?

Mengapa Israel Menyerang Kota Isfahan di Iran?

Internasional
Apa Status Palestina di PBB?

Apa Status Palestina di PBB?

Internasional
Alasan Mogok Kerja Para Dokter di Kenya

Alasan Mogok Kerja Para Dokter di Kenya

Internasional
Posisi Yordania Terjepit Setelah Ikut Tembak Jatuh Rudal Iran

Posisi Yordania Terjepit Setelah Ikut Tembak Jatuh Rudal Iran

Internasional
Asia Tenggara Jadi Tujuan Utama Perdagangan Sampah Impor Ilegal

Asia Tenggara Jadi Tujuan Utama Perdagangan Sampah Impor Ilegal

Internasional
Junta Myanmar Dituding Pakai Warga Rohingya sebagai “Perisai Manusia”

Junta Myanmar Dituding Pakai Warga Rohingya sebagai “Perisai Manusia”

Internasional
Mengapa Banyak Sekali Tentara Rusia Tewas di Ukraina?

Mengapa Banyak Sekali Tentara Rusia Tewas di Ukraina?

Internasional
Kecerdikan dan Kegigihan Hamas dalam Memperoleh Senjata

Kecerdikan dan Kegigihan Hamas dalam Memperoleh Senjata

Internasional
Sosok Uskup Korban Penusukan Dalam Aksi Terorisme di Australia

Sosok Uskup Korban Penusukan Dalam Aksi Terorisme di Australia

Internasional
Persenjataan Hamas Semakin Banyak yang Justru Bersumber dari Israel

Persenjataan Hamas Semakin Banyak yang Justru Bersumber dari Israel

Internasional
Dari Mana Hamas Memperoleh Senjata?

Dari Mana Hamas Memperoleh Senjata?

Internasional
Perjalanan Hubungan Israel dan Iran, dari Sekutu Jadi Musuh

Perjalanan Hubungan Israel dan Iran, dari Sekutu Jadi Musuh

Internasional
Siapa Pemasok Terbesar Senjata untuk Israel?

Siapa Pemasok Terbesar Senjata untuk Israel?

Internasional
Apa Saja Jenis Persenjataan Militer Israel dan dari Mana Pasokannya?

Apa Saja Jenis Persenjataan Militer Israel dan dari Mana Pasokannya?

Internasional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com