KOMPAS.com - Perserikatan Bangsa-bangsa (PBB) punya banyak urusan internasional.
Sesuai tugas dan fungsinya, mereka mengatur banyak hal, mulai dari urusan keamanan, lingkungan, pendidikan, hingga kesehatan.
Untuk mengurusi hal itu, PBB punya badan-badan khusus yang berbeda dengan badan utama PBB, yakni Dewan Keamanan dan Sekretariat Jenderal.
Baca juga: Sejarah PBB
Dikutip dari situs resmi PBB, berikut daftar lengkal 15 badan khusus PBB dan penjelasannya.
Bermarkas di Roma, Italia, FAO bertugas memerangi kelaparan, menghubungkan negara maju dengan negara berkembang dalam hal penyediaan pangan, serta mendukung teknologi pertanian.
Bermarkas di Montreal, Kanada. ICAO bertugas mengembangkan standar internasional bagi industri penerbangan.
Bermarkas di Roma, Italia, IFAD bertugas mengatasi kemiskinan di daerah tertinggal, kelaparan, dan malnutrisi dengan meningkatkan produktivitas dan kualitas hidup.
Bermarkas di Jenewa, Swiss, ILO bertugas merumuskan standar internasional perburuhan, membantu buruh di seluruh dunia berserikat dan bernegosiasi, juga endukung penghapusan buruh paksa serta mengupayakan kesetaraan hak dan kesempatan.
Baca juga: 5 Negara Pendiri PBB
Bermarkas di Washington DC, IMF bertujuan membantu negara-negara yang mengalami kesulitan keuangan.
Bermarkas di London, Inggris, IMO menyusun kerangka pelayaran dan pengiriman barang lewat jalur laut dengan berfokus pada isu keamanan, legalitas, teknis, keamanan, dan efisiensi.
Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!
Syarat & KetentuanSegera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.