Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

10 Tempat Horor dengan Kisah Tragis Masa Lalu, Mana yang Paling Seram?

Kompas.com - 26/09/2021, 16:12 WIB
Shintaloka Pradita Sicca

Penulis

Sumber Listverse

Puing-puing terdampar hingga pantai Amerika Utara selama beberapa tahun. Gempa besar ini menggeser Bumi pada porosnya, memperpendek panjang hari sebesar satu mikrodetik.

Setelah tragedi besar ini, para korban selamat bercerita tentang pengalaman mereka melihat penampakan tetangga mereka yang meninggal dalam gempa dan tsunami.

Beberapa orang melaporkan dihantui mata para korban meninggal di genangan air. Yang lain percaya bahwa roh orang mati menghantui mereka.

Beberapa korban selamat sampai frustasi dan meminta bantuan pengusir setan.

Psikiater telah menyatakan bahwa semua penampakan ini bisa berhubungan dengan PTSD (gangguan stres pascatrauma) ketika orang-orang dibayangi kesedihan dan trauma mereka.

Terlepas dari penjelasan ini, penampakan hantu terus berlanjut dengan orang-orang melihat penampakan potongan tubuh yang tak utuh, seperti kepala atau lengan dan kaki yang hilang.

Sementara, orang lain melaporkan bahwa mereka merasakan titik dingin aneh di rumah mereka, dan perasaan bahwa ada seseorang berjalan di atas dada mereka saat mereka berbaring di tempat tidur.

Baca juga: 10 Tempat Impian dalam Cerita Sejarah Kuno dari Atlantis hingga Shangri-La

5. Pearl Harbor

Di Pearl Harbor, Hawaii, peringatan tenggelamnya USS Arizona dalam Perang Dunia II menarik ribuan pengunjung setiap tahun.
Orang-orang pergi ke sana untuk mengenang dan mendoakan semua orang yang tewas selama serangan Jepang di Pearl Harbor pada 1941.

Pada 2011, Susan De Vanny mengunjungi tugu peringatan dan mengambil banyak foto saat dia berjalan di sekitar lokasi. Kembali ke hotel, dia mulai melihat-lihat foto-fotonya.

Kemudian dia tersentak kaget. Di salah satu gambar, wajah yang mirip dengan seorang pelaut muda balas menatapnya dengan sedih.

De Vanny percaya bahwa wajah itu adalah penampakan seorang pelaut yang kehilangan nyawanya di USS Arizona ketika meledak diserangan dan bahwa pelaut itu mencoba mengirim pesan dari sisi lain.

6. Ten Bells Pub

Mary Kelly sering mengunjungi Ten Bells Pub pada 1888. Pada suatu pagi, dia meninggalkan pub untuk pulang setelah semalaman minum-minum.

Dia tidak tahu bahwa pada malam itu dia akan menjadi korban terakhir dari pembunuh berantai, Jack the Ripper.

Tubuh Mary ditemukan keesokan pagi tergeletak di seberang jalan dari pub dalam kondisi rusak dimutilasi.

Baru pada 1990-an cerita tentang aktivitas hantu di pub mulai beredar.

Staf akan bertemu dengan hantu seorang pria tua yang mengenakan pakaian bergaya Victoria.

Beberapa bahkan terbangun di tengah malam dan menemukan sesosok hantu tergeletak di samping mereka di tempat tidur.

Yang lain menceritakan kisah sosok bayangan yang melompat dari Jembatan Westminster ketika jam menunjukkan tengah malam pada 31 Desember. Dikatakan bahwa roh itu tidak lain adalah Jack sendiri.

Baca juga: Inilah Sejumlah Tempat Terlarang di Dunia, Tak Boleh Dikunjungi

7. Vimy Ridge

Pada April 1917 dalam Perang Dunia I, Kopral Will Bird dan dua tentara mencoba untuk tidur di ruang istirahat dekat Vimy Ridge. Bird merasa dirinya diguncang oleh tangan hangat sebelum terbut fajar.

Berharap itu adalah salah satu prajuritnya, dia segera membuka matanya. Dia mendapati dirinya menatap saudaranya, yang telah terbunuh di Perancis 2 tahun sebelumnya.

Saudaranya tidak berbicara, hanya menatap Bird. Beberapa saat kemudian, penampakan itu berjalan perlahan, memberi isyarat agar Bird mengikutinya.

Halaman:
Sumber Listverse
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com