Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Klub Bohemian, Tempat Perkumpulan Rahasia Kelas Elite Dunia

Kompas.com - 23/09/2021, 12:02 WIB
Shintaloka Pradita Sicca

Penulis

KOMPAS.com - Pada awal Agustus 2021, Presiden Perancis Emmanuel Macron menarik perhatian publik karena kaus yang ia pakai menampilkan logo burung hantu berbentuk geometris.

Saat itu, Macron muncul berpenampilan santai dengan kaus berlogo burung hantu di TikTok untuk memberikan sesi tanya jawab seputar vaksinasi Covid-19.

Namun, logo kaus itu lebih menarik perhatian publik Perancis. Spekulasi lantas bermunculan tentang teori konspirasi yang terkait dengan Klub Bohemian, seperti dilansir The Guardian

Presiden Perancis Emmanuel Macon ketika memakai kaos berlogo burung hantu. [Twitter Via The Guardian]Twitter Via The Guardian Presiden Perancis Emmanuel Macon ketika memakai kaos berlogo burung hantu. [Twitter Via The Guardian]

Baca juga: Kisah di Balik Resep Rahasia Coca Cola

Apa itu Klub Bohemian?

Klub Bohemian adalah klub rahasia yang awal didirikan di San Fransisco pada 1872 oleh sebuah kelompok jurnalis yang menulis untuk San Francisco Examiner.

Klub Bohemian ini memakai burung hantu sebagai totem klub dan berkumpul secara teratur untuk bersosialisasi, minum, dan memakai, serta menikmati pertunjukan teater dan musik, seperti dikutip Britannica.

Tujuan dari kegiatan Klub Bohemian, yang dikutip dari Washington Post, adalah untuk melarikan diri "budaya perbatasan" atau kepentingan-kepentingan yang tidak beradab dari orang-orang biasa.

Setelah lebih dari seabad didirikan, Klub Bohemian berkembang menjadi klub rahasia kelas elite dengan sekitar 2.500 anggota yang semua pria, terdiri dari kalangan seniman, penulis, aktor, pengacara, militer, politisi, pengusaha, dan presiden.

Tokoh paling terkenal yang diketahui sebagai anggota Klub Bohemian di antaranya Richard Nixon (Presiden ke-36 AS) dan Ronald Reagan (Presiden ke-40 AS).

Klub ini memiliki tradisi retret tahunan, yang awalnya menyewa sejumlah besar lahan, sebelum akhirnya membelinya pada 1899, menurut laporan Business Insider.

Mereka mulai memiliki markas permanen pada awal 1930-an di Taylor Street di pusat kota San Francisco.

Dikatakan Washington Post bahwa setiap Juni-Juli, selama dua pekan, mereka akan berkumpul di sebuah perkemahan seluas 2.700 hektar di hutan Redwood di Sonoma County, California, selama dua pekan minum-minum, melakukan pembicaraan yang super-rahasia, dan ritual lainnya.

Kelompok ini kemudian suka memberikan undangan khusus kepada sekelompok pria dari kalangan profesional yang tertarik pada seni dan budaya.

Menurut laporan Vanity Fair, untuk menjadi anggota Klub Bohemian, seseorang harus diundang oleh beberapa anggota. Kemudian, harus membayar biaya inisiasi 25.000 dollar AS (Rp 356,2 juta) dan iuran tahunan yang besar sekitar 2.500 dollar AS (Rp 35,6 juta).

Baca juga: Misteri Dokumen Rahasia 9/11, Benarkah Arab Saudi Terlibat Serangan?

Moto Klub Bohemian adalah "menenun laba-laba, jangan datang ke sini". Itu adalah kalimat dari "A Midsummer Night's Dream" karya William Shakespeare, yang mencerminkan gagasan bahwa anggota tidak perlu khawatir tentang pekerjaan atau kesepakatan bisnis saat berada di dalam perkumpulan klub.

Lahan perkemahan Klub Bohemian dipenuhi dengan kamp-kamp dengan nama-nama aneh, "Mandalay", "Lost Angels", "Isle of Aves", dan "Silverado Squatters".

Tamu dipersilakan masuk dalam klub, tetapi wanita dan anak di bawah umur harus meninggalkan tempat pada malam hari.

Karena kerahasiaannya, Klub Bohemian ini telah lama menjadi subyek rumor online yang menyeramkan. Ahli teori konspirasi sayap kanan Alex Jones bahkan mencoba untuk memfilmkan upacara kremasi di sana pada 2000.

"Hal yang harus kita perhatikan adalah pembicaraan di tepi danau," kata aktivis Mary Moore kepada Vice pada 2011.

"Itu adalah pembicaraan kebijakan publik, di mana orang-orang kuat ini berdiskusi dan memilih kebijakan, tetapi mereka melakukannya secara rahasia, tanpa pengawasan publik," ujar Mary Moore.

Patung beton burung hantu menjulang di atas danau buatan Klub Bohemian, tempat orang-orang terkemuka sering datang untuk memberikan ceramah di tepi danau tentang masalah kebijakan publik yang mendesak.

Sementara itu, G William Domhoff, profesor emeritus psikologi dan sosiologi Universitas California, Santa Cruz, yang telah mempelajari Klub Bohemian secara ekstensif, memberikan tensi yang berbeda.

Dalam tulisannya di situs "Who Rules America?" dia menggambarkan Klub Bohemian sebagai "...tempat di mana yang berkuasa bersantai, menikmati kebersamaan satu sama lain, dan mengenal beberapa seniman, penghibur, dan profesor yang disertakan untuk ada sedikit sentuhan budaya dan intelektual."

Domhoff menyimpulkan bahwa Bohemian Club mengungkapkan bahwa ada "kelas atas yang kohesif secara sosial" di AS, tetapi kegiatan Grove "tidak berbahaya".

"Perkemahan Grove adalah sekelompok pria yang bercanda, minum-minum dengan teman-teman mereka, dan mencoba menghidupkan kembali masa muda mereka, dan sering bertingkah sangat konyol," tulisnya.

Philip Weiss, seorang penulis majalah Spy, menerbitkan artikel "Inside Bohemian Grove", menceritakan pengalamannya menyusup selama tujuh hari pada 1989 di Klub Bohemian.

"...Ini adalah tempat ritual yang paling dimuliakan, kebebasan orang-orang yang berkuasa untuk buang air kecil di mana pun mereka suka," kata Weiss tentang salah satu hal yang ia lihat, seperti dilansir Washington Post.

Baca juga: Rahasia Kekuatan Perang Pasukan Kekaisaran Mongol dalam Menaklukkan Asia

Para presiden dalam Klub Bohemian

Theodore Roosevelt diberikan keanggotaan klub kehormatan ketika ia menjadi presiden.

Dalam sebuah surat singkat tahun 1903 kepada anggota Klub Bohemian, Edgar D Peixott menyatakan terima kasih atas "kehormatan yang diberikan kepada saya", dilansir dari Business Insider.

Namun, dia juga menyampaikan penyesalannya bahwa dia tidak bisa menghadiri acara Klub Bohemian.

Sementara itu, Presiden ke-31 AS Herbert Hoover adalah anggota klub yang aktif dan antusias. Ia bergabung dengan Klub Bohemian pada 1913.

Di Klub Bohemian, Hoover bersama sekelompok sesama alumni Stanford mendirikan kamp mereka bernama "Cave Man".

Dalam "Ike and Dick: Portrait of a Strange Political Marriage", Jeffrey Frank menulis bahwa Hoover selalu "menghargai keanggotaannya" di Klub Bohemian dan rajin mencari anggota baru.

Pada 1950, ia mengundang anggota kongres Richard Nixon dalam perjalanan ke Hutan Bohemian.

Selama pertemuannya dengan Hoover di Bohemian Grove pada 1950, Nixon kebetulan bertemu dengan Dwight D Eisenhower, menurut "Ike and Dick: Portrait of a Strange Political Marriage".

Dwight D Eisenhower adalah Presiden ke-34 AS dengan wakilnya adalah Richard Nixon. Kemudian, Eisenhower menjadi wakil presiden untuk Nixon yang menjabat Presiden ke-37 AS. Keduanya berasal dari Partai Republik.

Ronald Reagan secara resmi dilantik ke dalam Klub Bohemian pada 1975.

Baca juga: 10 Rahasia Kecantikan Para Wanita Zaman Kuno dari Masker Daging Mentah hingga Air Seni

Di Klub Bohemian, Reagan berasal dari Kamp Owl's Nest, yang mana ia mengajak para eksekutif dari United Airlines dan sejumlah perusahaan lain yang kuat pada tahun 1970-an.

Selama pemilihan presiden 1980, Reagan menghindari Hutan Bohemia karena dia pikir dia mungkin memalukan bagi sesama warga Bohemia karena pengawasan pers sepanjang waktu.

Dalam paparan majalah Spy, Weiss melaporkan bahwa dia bisa bertemu dengan Reagan di Kamp Owl's Nest.

Mereka berbasa-basi, tetapi kemudian Reagan terang-terangan menegaskan bahwa dia telah meyakinkan Nixon dan dia tidak akan menantangnya langsung untuk pencalonan Partai Republik pada 1968.

Weiss menulis bahwa Reagan memberikan ceramah di tepi danau tahun itu, dan menerima pertanyaan dari para anggota klub sesudahnya. Di sana ia meminta masa jabatan empat tahun untuk anggota kongres dan regulasi pers yang lebih besar.

George HW Bush bergabung dengan Klub Bohemian pada 1973, saat memimpin Komite Nasional Partai Republik selama skandal Watergate.

Domhoff menulis bahwa Bush milik sebuah kamp di Klub Bohemian yang disebut Hill Billies, bersama dengan eksekutif top dari Bank of America, General Motors, dan Procter & Gamble.

Bush juga membawa calon presiden di kemudian hari sebagai tamu dalam satu kesempatan. Menurut Domhoff, George HW Bush memperkenalkan putranya, George W Bush, pada pembicaraan di tepi danau pada 1995, dan mengatakan bahwa dia akan menjadi presiden yang hebat.

Presiden ke-42 AS Bill Clinton pernah berkata cemoohan dalam sesuatu wawancara, "Klub Bohemian! Apakah Anda mengatakan Klub Bohemian? Di situlah semua Republik kaya itu naik dan berdiri telanjang di depan pohon redwood kan?"

"Saya belum pernah ke Klub Bohemian, tetapi Anda harus pergi. Itu bagus untukmu. Anda akan mendapatkan udara segar," ujar Clinton dari Partai Demokrat.

Lalu, apakah Presiden Perancis Emmanuel Macron merupakan salah satu anggota dari Klub Bohemian? Sejauh ini belum ada tanggapan dari Elysee, istana kepresidenan Perancis, atas pertanyaan tentang kaus berlogo burung hantu tersebut, seperti dilansir The Guardian.

Baca juga: Kisah Ajaib di Balik Lagu Klasik Queen Bohemian Rhapsody

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Mengapa Ukraina Ingin Bergabung dengan Uni Eropa?

Mengapa Ukraina Ingin Bergabung dengan Uni Eropa?

Internasional
Siapa Kelompok-kelompok Pro-Israel di AS?

Siapa Kelompok-kelompok Pro-Israel di AS?

Internasional
Mengenal Kelompok-kelompok Pro-Palestina di AS

Mengenal Kelompok-kelompok Pro-Palestina di AS

Internasional
Secara Ekonomi, Cukup Kuatkah Iran Menghadapi Perang dengan Israel?

Secara Ekonomi, Cukup Kuatkah Iran Menghadapi Perang dengan Israel?

Internasional
Mengapa Israel Menyerang Kota Isfahan di Iran?

Mengapa Israel Menyerang Kota Isfahan di Iran?

Internasional
Apa Status Palestina di PBB?

Apa Status Palestina di PBB?

Internasional
Alasan Mogok Kerja Para Dokter di Kenya

Alasan Mogok Kerja Para Dokter di Kenya

Internasional
Posisi Yordania Terjepit Setelah Ikut Tembak Jatuh Rudal Iran

Posisi Yordania Terjepit Setelah Ikut Tembak Jatuh Rudal Iran

Internasional
Asia Tenggara Jadi Tujuan Utama Perdagangan Sampah Impor Ilegal

Asia Tenggara Jadi Tujuan Utama Perdagangan Sampah Impor Ilegal

Internasional
Junta Myanmar Dituding Pakai Warga Rohingya sebagai “Perisai Manusia”

Junta Myanmar Dituding Pakai Warga Rohingya sebagai “Perisai Manusia”

Internasional
Mengapa Banyak Sekali Tentara Rusia Tewas di Ukraina?

Mengapa Banyak Sekali Tentara Rusia Tewas di Ukraina?

Internasional
Kecerdikan dan Kegigihan Hamas dalam Memperoleh Senjata

Kecerdikan dan Kegigihan Hamas dalam Memperoleh Senjata

Internasional
Sosok Uskup Korban Penusukan Dalam Aksi Terorisme di Australia

Sosok Uskup Korban Penusukan Dalam Aksi Terorisme di Australia

Internasional
Persenjataan Hamas Semakin Banyak yang Justru Bersumber dari Israel

Persenjataan Hamas Semakin Banyak yang Justru Bersumber dari Israel

Internasional
Dari Mana Hamas Memperoleh Senjata?

Dari Mana Hamas Memperoleh Senjata?

Internasional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com