KOMPAS.com – Pembangkit listrik tenaga surya (PLTS) terus meningkatkan reputasinya sebagai salah satu sumber energi terbarukan dengan pertumbuhan yang paling cepat di dunia.
Ada banyak proyek PLTS yang bakal beroperasi mulai 2021 di sejumlah besar wilayah dan negara.
Baca juga: 5 PLTB Lepas Pantai Terbesar di Dunia, Ada yang Seluas Kota Palembang
Saat dunia semakin menunjukkan minatnya untuk mengurangi ketergantungannya pada bahan bakar fosil, sejumlah negara semakin getol mengembangkan implementasi PLTS.
Bahkan, beberapa negara telah memiliki PLTS dengan kapasitas terpasang yang sangat tinggi.
Melansir NS Energy, berikut lima situs PLTS dengan kapasitas terpasang terbesar di dunia pada 2021.
Baca juga: 5 Fakta Kekayaan Pablo Escobar, Pernah Bakar Uang untuk Penghangat
Bhadla Solar Park di India saat ini dikukuhkan sebagai PLTS sengan kapasitas terpasang terbesar di dunia.
Ladang PLTS ini terletak di desa Bhadla, distrik Jodhpur Rajasthan, India. Wilayah ini terkenala dengan suhu yang tinggi dan disinari cukup lama oleh matahari.
Bhadla Solar Park diresmikan pada Maret 2020 dan memiliki PLTS dengan kapasitas terpasang 2,25 gigawatt di lahan seluas 14.000 hektare.
Proyek ini dikembangkan oleh beberapa entitas seperti Rajasthan Solar Park Development Company Limited, Saurya Urja Company, dan Adani Renewable Energy Park Rajasthan.
Baca juga: 5 Senjata Berteknologi Siluman Milik AS yang Mematikan
Huanghe Hydropower Hainan Solar Park terletak di daerah terpencil di provinsi Qinghai, China.
Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!
Syarat & KetentuanSegera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.