Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Viral Demonstran Lebanon Bernyanyi "Baby Shark" kepada Bayi, Bagaimana Ceritanya?

Kompas.com - 22/10/2019, 19:10 WIB
Ardi Priyatno Utomo

Penulis

Sumber CNN

BEIRUT, KOMPAS.com - Di tengah aksi protes yang melanda Lebanon sejak pekan lalu, terdapat aksi viral di mana sekelompok demonstran menyanyikan Baby Shark kepada seorang bayi.

Eliane Jabbour tengah berkendara melewati Distrik Baabda, selatan Beirut, ketika sekelompok demonstran mengelilingi mobilnya.

Baca juga: Pemerintah Berencana Berlakukan Pajak WhatsApp, Warga Lebanon Gelar Unjuk Rasa

Dilansir CNN Senin (21/10/2019), saat itu putranya Robin yang berusia 15 bulan bersamanya. "Saya memberi tahu mereka, saya punya bayi. Jadi jangan keras-keras," tuturnya.

Di saat itulah para demonstran Lebanon itu melakukan aksi yang menjadi viral. Menyanyikan lagu Baby Shark yang disukai anak-anak.

"Kejadiannya sangat spontan. Robin suka lagu ini. Dia sering mendengarkannya di rumah dan tertawa," ujar Jabbour dalam kejadian Sabtu malam (19/10/2019).

Jabbour mengatakan, video itu menjadi viral dengan cepat di seantero Lebanon. Bahkan suaminya sudah tahu sebelum dia mengatakannya.

Kisah Jabbour dengan demonstran akhir pekan lalu menjadi warna tersendiri dalam aksi protes yang melanda Lebanon, di mana ratusan ribu orang menuntut reformasi.

Demonstrasi terjadi Kamis pekan lalu (17/10/2019) ketika pemerintah mengusulkan pajak 20 persen per hari untuk panggilan WhatsApp.

Namun unjuk rasa itu jauh lebih besar dari WhatsApp. Warga menentang adanya politik sektarian, ekonomi melambat, dan kesulitan mendapatkan bahan baku.

Berbagai tekanan membuat pemerintah pada Senin menyetujui bujet 2020 yang memperbolehkan adanya bantuan asing senilai miliaran dollar AS.

Jabbour menyatakan, video viral yang menunjukkan demonstran bernyanyi Baby Shark bagi anaknya menunjukkan realita generasi muda Lebanon.

"Anak-anak di Lebanon berhak mendapat masa depan yang lebih cerah. Saat besar nanti, Robin akan melihat ini, dan tahu mereka berjuang untuknya," tuturnya.

Baca juga: Menteri Turki: Kapal Tanker Iran yang Dibebaskan Gibraltar Menuju Lebanon

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Sumber CNN


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com