Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Paksa Murid Makan di Toilet, TK di China Diselidiki

Kompas.com - 11/10/2019, 16:10 WIB
Ardi Priyatno Utomo

Penulis

XIAN, KOMPAS.com - Sebuah Taman Kanak-kanak (TK) di barat laut China diselidiki setelah diduga paksa murid untuk menyelesaikan makan di toilet.

Biro Pendidikan Dali di Shaanxi County memulai penyelidikan atas TK Jingshi Tongdi setelah menerima keluhan dari orangtua murid.

Dalam pemberitaan media lokal, disebutkan para siswa dipaksa untuk menyelesaikan makan di toilet jika dianggap terlalu lama.

Baca juga: Anak Saya Siap Berangkat Sekolah TK, Mau Jajan Dulu ke Warung, tapi Jadi Hilang Diculik

Seorang orangtua murid bermarga Li mengungkapkan dikutip SCMP Jumat (11/10/2019), putrinya itu mulai menderita sakit tenggorokan pada bulan lalu.

Pada awalnya, Li mengira anaknya hanya demam hingga ketika dokter menyatakan sakit tenggorokan itu diakibatkan dia makan terlalu cepat.

"Pada 3 Oktober, putri saya mengaku dia makan terlalu cepat. Jika tidak, dia bakal diperintahkan gurunya menghabsikannya di toilet," ungkap Li.

Dia kemudian mencoba mencari tahu kebenaran cerita itu dengan menanyakan kepada orangtua siswa lain. Hasilnya, buah hati mereka juga pernah mengalami hal sama.

Orangtua murid lain dengan marga Zhang menuturkan, putrinya bercerita bagaimana dia pernah dipaksa makan tiga kali sehari di toilet.

"Anak saya bercerita bagaimana dia sulit mengunyah makanan karena toiletnya bau. Mereka harus menaati aturan itu sejak tahun lalu," katanya.

Pada awal pekan ini, para orangtua siswa mendatangi TK dan berbicara dengan kepala sekolah. Mereka mencoba melihat rekaman CCTV.

Mereka melihat bagaimana ada anak yang masuk ke toilet sembari membawa nampan makanan. Kemudian ada yang keluar dengan nampan kosong.

Setelah didesak, sekolah akhirnya mengaku sudah menerapkan peraturan tersebut. Mereka meminta maaf dan berjanji meningkatkan kualitasnya.

Skandal di TK seantero China berulang kali terekspos ke media. Seperti misalnya kejadian yang terjadi pada 2009 silam.

Saat itu, seorang perempuan membawa anaknya pindah dari sekolah setelah diketahui sang anak dipaksa makan di dalam toilet.

Baca juga: Atap Satu Ruang Kelas TK di Yogyakarta Roboh usai Genteng Dipasang

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com