Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Ulang Tahun ke-91, Perempuan Ini Dapat Hadiah Spesial: Surat dari Mahathir

Kompas.com - 18/09/2019, 18:40 WIB
Ardi Priyatno Utomo

Penulis

Sumber Asia One

KUALA LUMPUR, KOMPAS.com - Seorang perempuan di Malaysia mengungkapkan bagaimana dia mendapat hadiah spesial di ulang tahun yang ke-91: surat dari Perdana Menteri Mahathir Mohamad.

Dalam artikel di StarLifestyle berjudul Everlasting Friendship pada 6 September, Tan Bee Joo mengungkapkan ingin bertemu dengan Mahathir.

Baca juga: BJ Habibie Meninggal, Mahathir Mohamad Sedih Kehilangan Teman Lamanya

Seperti dilansir The Star via Asia One Rabu (18/9/2019), StarLifestyle kemudian menghubungi sekretaris pers Mahathir, Endie Shazlie Akbar.

Endie kemudian mengatur supaya sang Perdana Menteri Malaysia sendiri yang menulis bagi Tahun di ulang tahun ke-91 yang jatuh pada 11 September lalu.

Surat berisi ucapan selamat itu dikirimkan langsung kepada nenek dua cucu pada Sabtu pekan lalu (14/9/2019), disertai tanda tangan Mahathir.

Dalam suratnya, PM berusia 94 tahun itu memberikan ucapan selamat atas ulang tahun Tan, serta memberikan doa terbaik kepada perempuan itu.

"Semoga seluruh keberuntungan, kesehatan baik, dan kemakmuran menghampiri Anda beserta keluarga Anda," ujar Mahathir dalam surat kepada Tan.

Ibu empat anak itu mengatakan, surat yang dia terima dari Mahathir merupakan kado paling indah yang dia terima sepanjang hidupnya.

"Selama saya hidup, saya sudah menerima banyak hadiah. Tetapi hanya surat ini yang menurut saya merupakan hadiah terbaik selama ini," terangnya.

Everlasting Friendship merupakan cerita pertemanan Tan selama 80 tahun dengan dua temannya semasa sekolah, Foo Mee Keow (91) dan Cheah Phaik Soo (92).

Mereka sama-sama bersekolah di SMA St George di Penang sebelum terputus pada Perang Dunia II, dan bereuni kembali di sebuah pasar malam di Kelana Jaya 1985 silam.

Baca juga: Ulang Tahun Kompas.com, Hari Ini 24 Tahun Lalu

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.

Sumber Asia One
Video rekomendasi
Video lainnya


Rekomendasi untuk anda
28th

Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!

Syarat & Ketentuan
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi akun KG Media ID

Periksa kembali dan lengkapi data dirimu.

Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.

Lengkapi Profil
Lengkapi Profil

Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.

Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com