Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Penemuan Mesin Penuai Pertama, Berawal dari Upaya Efisiensi Saat Panen

Kompas.com - 21/06/2019, 17:54 WIB
Aswab Nanda Prattama,
Bayu Galih

Tim Redaksi

Namun, saat itu mesin ini belum sempurna. Suara yang ditimbulkan berisik sehingga membuat kuda ketakutan. Salah seorang harus berjaga dan membuat kuda tetap tenang ketika mesin itu berjalan.

McCormick harus memperbaiki penemuannya dan segera mematenkan agar tak diklaim penemu lain. Setelah menerima paten, dia malah meninggalkan penemuan dan fokus terhadap pengecoran besi milik keluarga.

Tak lama setelah bisnis pengecoran gagal, dia kembali lagi ke mesin penuai. Dia berhasil menjual dua mesin pada 1941. Hingga 1943, dia berhasil menjual sekitar 36 mesin penuai.

Promosi mendunia

Tak hanya menjual lingkup regional saja, McCormick juga mempromosikan alatnya ke berbagai negara bagian. Dia juga menjalin kerja sama dengan beberapa pejabat setempat untuk membangun pabrik pembuatan alat pertanian ini.

Pada 1847, sekitar 800 mesin terjual. Untuk meningkatkan penjualan, ia menggunakan inovasi seperti iklan, demonstrasi publik, garansi produk, dan perpanjangan kredit kepada pelanggannya.

Alat ini juga terjual ke berbagai negara di dunia. Dia bahkan mendapatkan Grand Medal of Honor di Paris International Exposition. Di sana mesin penuai McCormick dikenal oleh para petani di seluruh dunia.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Halaman:
Baca tentang
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com