Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Hoaks, Wahana Ekstrem Gyro Drop Lemparkan Pengguna di Ketinggian

Kompas.com - 17/06/2019, 10:47 WIB
Luthfia Ayu Azanella,
Bayu Galih

Tim Redaksi

KOMPAS.com – Beberapa hari terakhir, media sosial diramaikan dengan video yang memperlihatkan wahana ekstrem di sebuah taman bermain yang melemparkan penggunanya di ketinggian dengan menggunakan tali bungee atau tali elastis.

Nama permainan ekstrem tersebut adalah Gyro Drop dan terdapat di Lotte World Adventure Seoul, Korea Selatan.

Dalam video yang beredar, wahana tersebut membawa penggunanya naik ke ketinggian, kemudian melemparkan mereka ke bawah dengan bertumpu pada seutas tali.

Tidak berhenti di situ, masih dari ketinggian yang sama,  para penumpang ini kemudian diempas memutar dengan tali tersebut.

Tinggi tiang penyangga utama wahana pun bertambah tinggi ketika kursi-kursi pengguna hampir mencapai ujung ketinggian tiang yang terlihat pada awal permainan.

Setelah itu, barulah tali ditarik dan penumpang kembali ke posisi duduk awal. Terakhir, mereka akan dijatuhkan dengan kecepatan tinggi dari ketinggian wahana yang membuat siapa pun akan berteriak histeris.

Baca juga: 5 Wahana Permainan yang Bisa Anda Coba di Taman Balekambang Solo

Namun benarkah video tersebut? Dilansir dari laman Heavy.com, video tersebut diduga kuat merupakan hasil rekayasa computer-generated imagery (CGI).

Proses edit itu ditujukan untuk menambah kesan mengerikan pada wahana Gyro Drop. Namun, hingga saat ini tidak diketahui siapa pihak yang pertama kali menggubah video permainan tersebut.

Berdasarkan keterangan dari laman resmi Lotte World Adventure Seoul, wahana ekstrem tersebut merupakan salah satu permainan yang mereka miliki dan bernama Gyro Drop 2 VR.

Di sana, pengunjung akan diajak menguji adrenalin dengan merasakan sensasi dijatuhkan dari ketinggian.

"Ini merupakan yang pertama di Korea untuk pengalaman terjun bebas dari ketinggian," tulis keterangan di laman Lotte World Adventure Seoul.

Tidak ada keterangan lain yang dituliskan, termasuk pengguna yang akan dilemparkan dengan tali atau juga tiang yang bertambah tinggi sebagaimana tergambar di video yang beredar luas di media sosial.

Sementara itu, dari video permainan Gyro Drop yang diunggah di akun YouTube taman bermain ini, terlihat penumpang hanya dibawa ke atas dengan arah memutar dan akan dijatuhkan dengan kecepatan tinggi.

Masih dari keterangan di situs, disebutkan permainan ini bisa dinikmati oleh pengunjung berusia 14-65 tahun dengan tinggi badan 130-190 cm dengan menggunakan kacamata virtual reality (VR).

Selain harus memenuhi syarat usia dan tinggi badan, ada juga syarat kesehatan yang harus diperhatikan dan taati oleh calon pengguna. Misalnya, permainan ini tidak diperuntukkan bagi pengunjung yang sedang mabuk, perempuan hamil, penderita penyakit jantung, atau permasalahan pinggang.

Wahana ini dapat dinikmati oleh pengunjung Lotte World Adventure Seoul selama di lokasi tidak terjadi penurunan suhu hingga -5 derajat Celcius atau topan dahsyat dan hujan deras.

Gyro Drop menjadi 1 dari 55 wahana yang dapat dinikmati masyarakat jika berkunjung ke taman bermain yang terletak di 240 Olympic-ro Sonpa-Gu, Seoul, Korea Selatan itu.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com