Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Presiden Donald Trump Pamerkan Wajah Baru Air Force One

Kompas.com - 14/06/2019, 10:43 WIB
Ervan Hardoko

Penulis

Sumber BBC

WASHINGTON DC, KOMPAS.com - Presiden Amerika Serikat Donald Trump telah mengungkapkan rencana rancangan baru pesawat kepresidenan Air Force One.

Desain baru yang diusulkan Trump dan diperlihatkan dalam wawancaranya dengan ABC, mengganti warna biru muda dan putih dengan warga yang lebih "patriotik".

"Inilah Air Force One yang baru," kata Trump sambil memegang gambar pesawat terbang berwarna merah, putih, dan biru.

Jika perubahan ini jadi dilaksanakan maka untuk kali pertama sejak masa pemerintahan Presiden Kennedy, Air Force berganti rupa.

Baca juga: Akhirnya, Pesawat Air Force One yang Angkut Trump Mendarat di Vietnam

Namun, sejumlah kritik muncul karena warna yang diusulkan itu amat mirip dengan jet pribadi Trump yang dia umumkan tahun lalu.

Armada pesawat kepresidenan AS terdiri atas dua pesawat yang identik. Jika presiden menggunakan salah satu dari kedua pesawat itu, maka kode Air Force One akan disematkan.

Selama hampir tiga dekade armada pesawat kepresidenan AS menggunakan Boeing 747.

Pesawat seluas 1.200 meter persegi itu dibagi dalam tiga lantai, memiliki jendela anti-peluru, ruang medis, dan dapur yang mampu menyediakan 100 porsi makanan.

Kedua pesawat baru ini nantinya juga adalah Boeing 747 yang menurut Trump sudah ditawar hingga harga 3,9 miliar dolar.

Pesawat ini akan dikirim pada 2024 dan kemungkinan besar Trump tak akan menggunakannya meski menjabat untuk kedua kalinya.

Trump mengklaim, pesawat baru ini lebih besar dengan bentangan sayap lebih lebar dibanding pesawat yang digunakan saat ini.

"Saya melakukan ini untuk presiden lain bukan untuk saya," kata dia kepada jurnalis ABC News George Stephanopoulos.

Air Force One pertama digunakan Presiden Dwight D Eisenhower pada 1959 dengan desain warna merah dan emas.

Baca juga: Foto Amatir di Inggris Ungkap Air Force One yang Bawa Trump ke Irak

Kemudian, Presiden Kennedy mengubah warga pesawat menjadi biru muda dan putih yang digunakan hingga hari ini.

Rusia, China, dan Perancis juga memiliki pesawat kepresidenan dengan warna merah, putih, dan biru.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Sumber BBC
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com