BANGKOK, KOMPAS.com - Raja Thailand Maha Vajiralongkorn melakoni hari terakhir upacara penobatan dengan menyambut ribuan rakyat di balkon Istana Utama di Bangkok.
Dilansir Daily Mail Senin (6/5/2019), Raja Vajiralongkorn menyambut ribuan rakyat bersama keluarga dan permaisuri barunya, Ratu Suthida Vajiralongkorn.
Anggota keluarga yang dia bawa antara lain Putri Sirivannari Nariratana, Putri Bajrakitiyabha Mahido, serta saudara tiri mereka Pangeran Dipangkorn Rasmijoti.
Baca juga: Hari Terakhir Upacara Penobatan Raja Thailand Jadi Hari Libur Nasional
Namun, adalah Putri Sirivannari yang mencuri perhatian dengan merekam momen sang ayah menyapa rakyat Thailand menggunakan ponselnya dan mengunggahnya ke akun media sosialnya.
Putri Raja Vajiralongkorn dengan mantan Permaisuri Sujarinee Vivacharawongse itu pernah tampil di halaman depan majalah Vogue Thailand, Prestige, dan Harper's Bazaar.
Desainer busana sekaligus mantan pemain bulu tangkis itu juga mengunggah foto bersama sang adik tiri Pangeran Dipangkorn beberapa saat sebelum mereka menyapa rakyat.
Unggahannya itu mendapat respon dengan banyak komentar menyatakan kekaguman dan pujian. Dia menerima 135.000 emoji hanya dalam waktu tiga jam sejak diunggah.
"Saya berterima kasih kepada Tuan Putri karena sudah mendekatkan kami dengan Raja beserta anggota keluarganya. Yang Mulia sangat lucu," ujar netizen bernama Siriporn Nui Mahitti.
Warganet lain dengan nama Onjira Sukjai mengatakan dia tidak pernah menyangka bisa melihat suasana di balkon berkat unggahan Putri Sirivannari. "Panjang umur Raja dan keluarganya," sahutnya dikutip Asia One.
Putri Sirivannari bersama saudara-saudaranya bersama ayah dan ibu tirinya menyapa rakyat, dan paling akhir meninggalkan balkon kerajaan di hari terakhir.
Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!
Syarat & KetentuanPeriksa kembali dan lengkapi data dirimu.
Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.
Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.