TOKYO, KOMPAS.com - "Dia akan menjadi kaisar yang fantastis," ucap Keith George. Seorang pengacara di Virginia Barat, Amerika Serikat (AS), mengomentari temannya Naruhito.
Ya. Tepat tengah malam tadi (1/5/2019), Naruhito yang sebelumnya bergelar Putra Mahkota kini resmi menjadi kaisar ke-126 dalam sejarah monarki Jepang.
Diberitakan AP via CBC, Naruhito menggantikan sang ayah Kaisar Akihito yang memutuskan untuk turun takhta sehari sebelumnya (30/4/2019). Menjadi kaisar pertama yang mundur sejak Kaisar Kokaku pada 1817.
Baca juga: Putra Mahkota Naruhito Jadi Kaisar Jepang, Selamat Datang Era Reiwa
Naruhito, kaisar pertama yang belajar di luar negeri, dianggap sebagai pemimpin monarki Jepang yang modern mengingat orangtuanya mendobrak sejumlah tradisi.
Akihito dan Permaisuri Michiko yang merupakan awalnya merupakan perempuan biasa memilih untuk membesarkan anak mereka alih-alih memercayakannya kepada pengasuh kekaisaran.
Mereka pun mendukung Naruhito ketika memutuskan untuk berkuliah di Universitasa Oxford Inggris, di mana dia meneliti sistem transportasi Sungai Thames antara 1983-1985.
George yang merupakan teman Naruhito semasa berkuliah di Oxford mengungkapkan sang kaisar baru adalah sosok yang bersahaja sekaligus peduli dengan orang lain.
Namun, dia tidak melupakan tugasnya sebagai seorang putra mahkota kerajaan tertua dunia itu. "Dia tentu tidak akan melupakan teman-temannya ketika menjadi kaisar," terang George.
Dia mengingat Naruhito sebagai sosok yang humoris dan kecintaan terhadap musik. George dikenal sebagai pemain banjo dan penyuka musik country. Sementara Naruhito piawai bermain biola.
Bahkan berdasarkan gambar yang pernah dirilis Reuters, Naruhito pernah tampil bersama orkestra pada konser Gakushuin School Corporation di Tokyo pada April 2012.
Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!
Syarat & KetentuanPeriksa kembali dan lengkapi data dirimu.
Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.
Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.