Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Hari Ini dalam Sejarah: Atlas Pertama Berisi Kumpulan Peta Jalan Terbit

Kompas.com - 15/04/2019, 11:30 WIB
Aswab Nanda Prattama,
Bayu Galih

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Aplikasi navigasi dan peta yang ada di smartphone saat ino mempermudah kita dalam menjangkau daerah yang belum diketahui. Melalui aplikasi itu, kita tak akan mudah tersesat.

Jaringan internet saat ini menjadikan navigasi lebih akurat. Bahkan, kita bisa melihat rute kemacetan sehingga dapat menghindari daerah tersebut.

Sebelum adanya aplikasi navigasi di smartphone, masyarakat masih mengandalkan peta jalan. Kumpulan peta jalan itu disusun hingga menjadi atlas.

Hari ini pada 95 tahun lalu, tepatnya pada 15 April 1924, atlas pertama yang berisi kumpulan peta jalan terbit.

Atlas tersebut menjadi acuan bagi pengendara mobil untuk menjangkau daerah yang mereka tuju dan menjadi pedoman bagi perjalanan darat, terutama di Amerika Serikat.

Perusahaan yang menerbitkan peta atlas jalan ini adalah Rand McNally. Perusahaan penerbitan peta yang berbasis di Chicago, Illinois, AS ini menerbitkan peta berupa gambar jalan-jalan di Amerika Serikat dari satu kota ke kota yang lain.

Atlas bernama "Rand McNallly Road Atlas" ini menjadi panduan bagi para pengendara mobil di AS, karena menggunakan gambar yang berkualitas dan detail yang sesuai dengan kenyataan.

Baca juga: Hari Ini dalam Sejarah: Satelit Navigasi Pertama di Dunia Diluncurkan

Berkembang dari industri otomotif

Pada 1856, William Rand mendirikan perusahaan percetakan di Chicago. Berawal dari situlah, akhirnya banyak media massa yang mencetak koran pada penerbit itu.

Tak hanya itu saja, perusahaan ini juga mencetak tiket dan jadwal industri perkeretaapian Chicago yang berkembang pesat. Pada tahun berikutnya, perusahaan William Rand melengkapi bisnisnya dengan menerbitkan panduan kereta api lengkap.

Pada 1870, perusahaan memperluas jangkauan ke bisnis percetakan dan surat kabar bergambar. Setelah itu, akhirnya mereka memulai membuat panduan jalur kereta api.

Salah satu peta buatan Rand McNally hagerty Salah satu peta buatan Rand McNally

Dengan meningkatnya perjalanan mobil dan industri otomotif, pengemudi ingin mengetahui cara mencapai tempat yang dia inginkan namun belum pernah dituju sebelumnya.

Kondisi inilah yang menyebabkan beberapa perusahaan penerbitan mulai membuat peta-peta terbaiknya sebagai acuan bagi pengemudi. Rand McNallly tak mau melewatkan kesempatan tersebut.

Pada 1904, Rand McNally mulai menerbitkan peta jalan pertama untuk New York dan Vicinity. Gambar yang dihasilkan berasal dari seorang bernama G Chapin, yang menyediakan foto-foto rute dan persimpangan, dilengkapi panduan arah.

Rand McNally adalah penerbit peta besar pertama yang menggunakan sistem jalan raya bernomor. Pada 1917, salah satu kartografernya bernama John Brink mulai menerbitkan peta Peoria, Illinois.

Selain membuat peta dengan jalan bernomor, Rand McNally juga membangun banyak rambu jalan raya yang sebenarnya. Sistem ini kemudian diadopsi oleh otoritas jalan raya negara bagian dan federal.

Halaman:
Baca tentang
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com