Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Mulai dari Kuda hingga Gorila, Ini Klaim Asuransi Teraneh di Inggris

Kompas.com - 10/04/2019, 15:13 WIB
Veronika Yasinta

Penulis

LONDON, KOMPAS.com - Berbagai macam insiden aneh tercatat dalam klaim asuransi di Inggris sepanjang tahun lalu, seperti misalnya seorang pencuri terjebak di dalam gudang.

Selain itu, perbaikan mobil setelah dirusak kuda yang mengira kendaraan tersebut sebagai calon pasangannya.

Melansir dari Sky News, Rabu (10/4/2019), perusahaan asuransi Aviva menerbitkan sebuah klaim yang paling terkenal pada 2018.

Secara total, perusahaan asuransi terbesar di Inggris itu menerima 96 persen dari klaim yang diterima pada tahun lalu yang berjumlah 991.700 klaim perusahaan dan pribadi hingga mencapai 3,8 miliar poundsterling.

Baca juga: Ambil Ubin Mosaik Pompeii, Turis Inggris Ditahan Polisi Italia

Berikut ini 6 kasus klaim asuransi paling aneh di Inggris:

Kuda dan mobil

Seekor kuda jantan mengira sebuah mobil sebagai kuda betina. Hewan itu memasukkan kaki depannya ke kendaraan tersebut hingga merusaknya

Bagaimana pun, klaim tersebut pada akhirnya disetujui oleh pihak asuransi.

Perampok terjebak

Seorang pencuri mencoba masuk ke rumah korbannya, namun harus bersembunyi di gudang taman ketika ia digemparkan oleh suara pemilik rumah.

Perampok itu secara tidak sengaja mengunci dirinya di dalam gudang, sehingga memudahkan polisi untuk menangkapnya.

Perusahaan pun membayar klaim atas kerusakan pada rumah tersebut akibat perbuatan perampok.

Kucing di dalam mobil

Seekor kucing menyelinap ke mobil seseorang untuk mengambil makanan. Pemilik mobil yang melihat peristiwa itu membuat kucing ketakutau.

Binatang itu mencoba melarikan diri dengan mencakar atap mobil, menyebabkan kerusakan interior yang parah. Kucing dapat keluar setelah pemilik mobil membuka pintu.

Cakaran kucing itu membuat perusahaan asuransi harus membayarkan klaim.

Gigitan gorila

Seseorang sedang dalam perjalanan untuk melihat gorila di habitat alami mereka. Pemandu membawa mereka dekat dengan sekelompok gorila.

Namun betapa terkejutnya mereka ketika salah satu gorila menggigit tangan seorang turis, yang kemudian berusaha lari dari cengkeraman hewan besar itu.

Perusahaan asuransi pun mengeluarkan biaya bantuan medis.

Monyet nakal

Seekor monyet mengambil tas seorang turis, kemudian melompat dan merampas barang-barang dalam tas tersebut.

Baca juga: Pangeran William Magang selama Tiga Pekan di Dinas Rahasia Inggris

Monyet itu menemukan ponsel dan menghancurkannya di tanah. Perusahaan asuransi pada akhirnya mengganti ponsel tersebut

Retakan kepala patung

Retakan halus pada kepala patung lilin Ben Affleck dan Justin Bieber juga membuat perusahaan asuransi melakukan perbaikan dari pelanggan komersialnya.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com