UFA, KOMPAS.com - Seorang ibu di Rusia kini harus menghadapi kasus hukum setelah melemparkan putrinya dari lantai 9 apartemen, sebelum akhirnya dia melompat.
Diwartakan Daily Mail, Senin (18/3/2019), perempuan berusia 21 tahun dan bayinya yang berusia dua tahun dapat selamat berkat tumpukan salju.
Perempuan yang tidak disebutkan namanya itu inggal di sebuah apartemen di Ufa, Rusia bagian selatan.
Baca juga: Ratu Kecantikan Sewa Pembunuh Bayaran untuk Habisi Suaminya yang Tajir
Kini, dia dikenai pelanggaran terkait upaya pembunuhan dan terancam hukuman penjara selama lima tahun jika terbukti bersalah.
Berdasarkan keterangan dari kerabatnya, perempuan tersebut mengaku berada dalam kondisi suasana hati yang buruk atau bad mood.
"Dia sangat gugup dan tegang. Dia marah-marah dan meneriaki saya sepanjang pagi," ujar kakak iparnya.
"Kami sedang bersiap-siap membawa anak itu ke klinik untuk pemeriksaan medis rutin dan kemudian bertengkar," lanjutnya.
"Saat saya ke dapur dan meninggalkan mereka di kamar sendirian, berharap dia akan tenang sedikit," katanya.
Betapa terkejutnya sang kakak ipar ketika kembali ke kamar untuk melihat keadaan mereka.
"Saya kembali dan melihat kamar sudah kosong. Saya berlari ke jendela yang terbuka, melihat keluar, dan melihat mereka terbaring di jalan," tuturnya.
Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!
Syarat & KetentuanSegera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.