Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Berita Populer: Bocah 2 Tahun Angkat Tangan hingga Trump Marah

Kompas.com - 22/01/2019, 06:31 WIB
Ardi Priyatno Utomo

Penulis

KOMPAS.com — Seorang mantan mata-mata Badan Intelijen Pusat Amerika Serikat (CIA) yang menjadi legenda karena aksinya di Iran meninggal dalam usia 78 tahun.

Mata-mata bernama Tony Mendez itu merupakan agen CIA legendaris sehingga kisahnya diabadikan menjadi film pada 2012.

Kemudian sebuah pesawat maskapai Rusia harus mendarat darurat setelah ada penumpangnya yang mengalami gejala misterius dengan berubah jadi hijau.

Kedua berita itu masuk ke dalam empat artikel populer yang terjadi sepanjang Senin (21/1/2019) hingga Selasa pagi (2/1/2019).

1. Pesawat Rusia Mendarat Darurat Setelah Penumpangnya "Berubah Hijau"
Sebuah pesawat maskapai Rusia harus mendarat darurat setelah menerima keluhan bahwa salah satu penumpangnya dilaporkan sakit.

Kepanikan melanda para penumpang pesawat Ural Airlines U6-893 yang terbang dari Moskwa ke Dubai pada Sabtu pekan lalu (19/1/2019).

Daily Mirror mewartakan, pesawat dengan 150 penumpang itu mendarat darurat di kota Volgograd setelah mengudara selama 1 jam 25 menit.

Apa penyakit yang diderita penumpang itu sehingga menimbulkan kepanikan? Anda bisa membacanya dengan lebih lengkap di sini.

2. Trump Marah Penawarannya untuk Akhiri "Shutdown" Ditolak Oposisi
Presiden Amerika Serikat (AS) Donald Trump menyiratkan kegusarannya ketika proposalnya ditolak kalangan oposisi dari Partai Demokrat.

Trump menawarkan "kompromi" untuk mengakhiri masa penutupan layanan pemerintahan (shutdown) parsial, sekaligus memenuhi keinginannya membangun tembok perbatasan.

Namun, seperti dilansir BBC pada Minggu (20/1/2019), Demokrat menolak dengan menyebut proposal tersebut tak bertanggung jawab dan menyandera.

Seperti apa proposal yang diajukan Trump serta bentuk kemarahan yang dia sampaikan bisa Anda baca di tautan ini.

3. Bocah 2 Tahun Ini Angkat Tangan Saat Ayahnya Ditangkap Polisi
Sebuah video yang viral di Florida, Amerika Serikat (AS), menunjukkan momen ketika seorang bocah mengangkat tangan ketika orangtuanya ditangkap polisi.

Dilaporkan Sky News pada Minggu (20/1/2019), video itu memperlihatkan Kepolisian Tallahassee menghentikan sebuah mobil berwarna biru.

Setelah dua orang keluar dari mobil, seorang bocah perempuan berusia dua tahun ikut keluar sambil mengangkat tangannya ke arah polisi.

Apa yang menyebabkan polisi menghentikan mobil itu bisa Anda baca di sini.

4. Mata-mata Legendaris yang Selamatkan 6 Diplomat AS dari Iran Meninggal
Seorang mantan agen Badan Intelijen Pusat Amerika Serikat ( AS) yang menjadi perbincangan dunia pada 1970-an meninggal di usia 78 tahun.

Tony Mendez yang menjadi legenda karena aksi kreatifnya menyelamatkan enam diplomat AS dari Iran meninggal dunia akibat penyakit parkinson.

Kabar itu disampaikan agen sastra Christy Fletcher melalui akun Twitter-nya pada Sabtu (19/1/2019), seperti dikutip AFP pada Minggu (20/1/2019).

Kisah heroik Mendez tentang bagaimana dia menyelamatkan keenam orang diplomat AS itu bisa Anda baca lebih lengkap di sini.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com