Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kasus Khashoggi: Bukti Rekaman Milik Turki Ini Bantah Klaim Saudi

Kompas.com - 16/11/2018, 15:41 WIB
Veronika Yasinta

Penulis

ISTANBUL, KOMPAS.com - Turki memiliki lebih banyak bukti yang bertentangan dengan versi Arab Saudi terkait pembunuhan jurnalis Jamal Khashoggi, termasuk rekaman audio kedua yang berdurasi 15 menit.

Demikian laporan dari kolumnis surat kabar Hurriyet, Abdulkadir Selvi, pada Jumat (16/11/2018).

Rekaman audio itu disebut kontradiktif dengan temuan jaksa penuntut umum Saudi soal tersangka pembunuh Khashoggi.

Sebagai informasi, jaksa Saudi pada Kamis (15/11/2018) menyatakan lima pejabat Saudi bakal menghadapi hukuman mati karena dituding membunuh Khashoggi.

Baca juga: Ikuti AS, Kanada Pertimbangkan Beri Sanksi Para Tersangka Pembunuh Khashoggi

Otoritas Saudi mengklaim, para tersangka membunuh sang jurnalis itu karena upaya untuk membujuknya kembali ke Arab Saudi gagal dilakukan.

Khashoggi kemudian tewas setelah disuntik dengan cairan oleh lima pelaku di dalam gedung konsulat di Istanbul.

Selanjutnya, mereka memutilasi jenazahnya, dan diserahkan ke seorang agen yang telah menunggu di luar gedung.

Selvi menyebut, temuan dan bukti dalam investigasi oleh otoritas Turki berbanding terbalik dengan beberapa klaim jaksa Saudi.

"Usaha yang putus asa Khashoggi untuk bertahan hidup dapat didengar dalam rekaman audio sepanjang 7 menit. Tidak ada petunjuk siapa pun yang mencoba membujuknya," tulisnya.

"Pejabat Turki juga tidak mengonfirmasi (klaim jaksa Saudi) bahwa Khasoggi terbunuh usai diberi dosis obat mematikan. Mereka bilang, dia dicekik dengan tali atau sesuatu seperti kantong plastik," imbuhnya.

Selvi menambahkan, bukti kuat tentang pembunuhan yang direncanakan dapat diketahui lewat rekaman suara lainnya.

Kolumnis asal Turki itu melaporkan pada 22 Oktober lalu, bukti rekaman suara yang pertama membuktikan Khashoggi tercekik sekitar 7-8 menit.

Yang lainnya, direkam 15 menit sebelum Khashoggi tiba di gedung konsulat.

Baca juga: Turki: Pernyataan Arab Saudi soal Kasus Khashoggi Belum Mencukupi

Dalam rekaman berdurasi 15 menit itu, tim Saudi membahas bagaimana cara untuk mengeksekusi sang jurnalis. Mereka meninjau kembali rencana dan saling mengingatkan tugas masing-masing.

"Juga ada bukti dari periode sesudah pembunuhan. Turki memiliki rekaman telepon internasional oleh 15 orang Saudi yang terlibat," tulis Selvi.

AFP melaporkan, kaksa Saudi pada Kamis (15/11/2018) mengumumkan dakwaan terhadap 11 orang dan menyatakan total 21 orang ditahan terkait pembunuhan itu.

Namun, Menteri Luar Negeri Turki Mevlut Cavusoglu bersikeras bahwa pembunuhan tersebut telah direncanakan terlebih dahulu.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com