Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Ini 7 Pesawat Tempur Terkenal dalam Sejarah Perang di Dunia

Kompas.com - 12/10/2018, 18:33 WIB
Aswab Nanda Pratama,
Bayu Galih

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Sejarah dunia kerap dilekatkan dengan peperangan. Selama abad ke-20 dan ke-21, berbagai negara menciptakan alat untuk memperkuat militernya masing-masing.

Salah satunya adalah dengan berinovasi membuat pesawat tempur untuk menambah daya gedor pada lini udara.

Pesawat tempur muncul dan memainkan peran penting dalam menentukan hasil pertempuran serta menghalangi serangan lawan. Kecanggihan pesawat yang diciptakan sangat berpengaruh dengan hasil dari perang itu sendiri.

Berikut, tujuh pesawat yang diciptakan selama masa-masa peperangan :

1. Hawker Hurricane

Hawker Hurricanedailymail Hawker Hurricane

Hurricane adalah pesawat tempur asal Inggris yang diproduksi oleh Hawker Aircraft, Ltd. Pesawat ini memiliki satu awak kru yang dikembangkan pada 1930-an.

Hurricane muncul untuk mengembangkan pesawat tempur berkinerja tinggi yang belum pernah ada sebelumnya dengan delapan senapan mesin 0,303 inci (7,7 mm) yang terpasang di sayap.

Pesawat berkekuatan hingga 1.200 tenaga kuda dengan 12 silinder sehingga dijuluki Merlin. Hurricane adalah pengembangan evolusi dari pesawat tempur Hawker Fury biplane.

Hurricane adalah simbol pejuang Inggris yang paling penting selama tahap awal kritis Perang Dunia II. Berbagai kemenangan  didapat mengunakan pesawat ini, seperti Pertempuran Britania (1940-1941) dan pertahanan Malta (1941–42).

Selama beroperasi, Hurricanes melayani semua tempat, di mana pasukan Inggris terlibat.

Baca juga: Mengenal 5 Pesawat Andalan TNI Angkatan Udara...

2. U-2 spy plane

U-2 spy planeBritannica U-2 spy plane

U-2 adalah pesawat tempur tempur yang diterbangkan oleh Amerika Serikat untuk pengumpulan data intelijen, pengawasan, dan pengintaian terhadap sesuatu.

Mungkin ini merupakan pesawat mata-mata paling terkenal yang pernah dibangun. Sebuah prototipe mulai terbang pada 1955 dan mulai beroperasi setahun kemudian.

Meskipun pesawat ini digunakan sebagai pesawat tempur mata-mata, pada 1960-an, Uni Soviet menembak pesawat ini ketika melintas di negara itu.

Setelah itu, pesawat ini digunakan untuk membantu konflik Kuba dan digunakan juga pada pertempuran di Vietnam.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com