Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Polisi Tangkap 2 Pria yang Perkosa Perempuan di Tepi Sungai Gangga

Kompas.com - 04/10/2018, 15:37 WIB
Ervan Hardoko

Penulis

Sumber BBC

NEW DELHI, KOMPAS.com - Dua orang ditangkap di Patna, negara bagian Bihar, India, setelah sebuah video yang menampilkan seorang perempuan diperkosa di tepian Sungai Gangga beredari di media sosial.

Polisi mengatakan, perempuan itu diduga diseret saat sedang mandi di sungai yang dianggap suci itu pada Minggu (30/9/2018).

Di dalam video itu terdengar perempuan tersebut berteriak kepada para pria itu untuk mengingat "kesucian" Sungai Gangga.

Baca juga: Melawan Para Pemerkosanya, Seorang Siswi Dibunuh dan Digantung

Kepolisian setempat, Rabu (3/10/2018) menjelaskan, telepon genggam yang digunakan untuk merekam perbuatan tercela itu sudah disita.

Benda itu akan dikirimkan ke laboratorium forensik untuk analisa lebih lanjut. Demikian dikabarkan harian The Times of India.

Polisi menambahkan, pihaknya baru mengetahui kasus perkosaan tersebut setelah video perkosaan itu beredar luas di media sosial.

"Korban amat terpukul dengan peristiwa yang menimpanya itu dan tak menceritakannya kepada siapa pun," kata Anand Kumar, perwira polisi setempat.

"Kami baru mengetahui masalah itu setelah videonya menjadi virap pada Selasa siang," tambah Kumar.

Kumar melanjutkan, korban yang tinggal di desa yang sama dengan tersangka harus dibujuk agar mau memberikan pernyataan.

Baca juga: Sungai Gangga Sekarat di antara Sampah, Limbah Pabrik, dan Mayat

Namun, sejumlah sumber lokal menyebut, pada awalnya polisi menolak laporan perempuan tersebut.

Menurut data resmi, perkosaan di India terjadi setiap 13 menit tetapi sebagian besar kasus perkosaan tidak dilaporkan karena stigma negatif yang diterima korban perkosaan.


Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Sumber BBC
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com