BERN, KOMPAS.com - Miliarder Rusia Roman Abramovich pernah mencoba untuk pindah ke Swiss tetapi kemudian membatalkan permohonan izin tinggalnya ketika kemungkinan besar akan ditolak.
Hal ini disampaikan seorang pejabat imigrasi Swiss, Rabu (26/9/2018).
Polemik soal rencana pemilik klub sepak bola Chelsea itu pindah ke negeri kaya tersebut pertama kali dikabarkan harian Tribune de Geneve.
Baca juga: Abramovich Berpisah dengan Istri Ketiga
Harian itu melaporkan, permohonan izin tinggal Abramovich ditolak karena kepolisian Swiss khawatir pengusaha Rusia tersebut akan menimbulkan risiko keamanan.
"Abramovich mengajukan permohonan untuk tinggal di kanton Valais tempat resor ski mewah Verbier berada," kata Jacques de Lavallaz, kepala pelayanan imigrasi Valais.
Lavallas mengatakan, pemerintah kanton Valais sebenarnya memberikan izin untuk Abramovich. Namun, pemerintah federal Swiss yang mengambil keputusan akhir.
"Sekretariat migrasi federal sudah akan memberi keputusan negatif tetapi perwakilan Abramovich menarik aplikasi sebelum keputusan diterbitkan," ujar Lavallaz.
Sekretariat Migrasi Federal, lanjut Lavallaz, mengambil keputusan berdasarkan sebuah analisa yang dilakukan kepolisian Swiss tanpa memberikan rincian lebih lanjut.
Menurut harian Tribune de Geneve, Abramovich sudah mengajukan izin tinggal di Swiss sejak 2016.
Harian tersebut menambahkan, polisi menduga Abramovich terkait dengan pencucian uang dan beberapa organisasi kriminal.
Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!
Syarat & KetentuanSegera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.