Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

India Berencana Beli Kapal Perusak Rusia Senilai Rp 32 Triliun

Kompas.com - 18/09/2018, 13:43 WIB
Ardi Priyatno Utomo

Penulis

NEW DELHI, KOMPAS.com - Pemerintah India dilaporkan berencana untuk membeli empat kapal perusak yang diproduksi Rusia.

Dilaporkan Economic Times via Russian Today Senin (17/9/2018), pembelian itu senilai 2,2 miliar dolar Amerika Serikat (AS), atau Rp 32,7 triliun.

Empat kapal perang yang dibeli New Delhi itu merupakan kapal perusak kelas-Talwar, yang juga dikenal sebagai Proyek 11356.

Baca juga: Bila Tetap Beli S-400 dari Rusia, India Terancam Sanksi AS

Dua dari kapal perusak itu bakal dibangun di galangan kapal Goa. Sedangkan sisanya bakal dikirim langsung dari Rusia.

Kesepakatan itu dilaporkan bakal ditandatangani Perdana Menteri India Narendra Modi dan Presiden Rusia Vladimir Putin dalam pertemuan di Delhi 5 Oktober nanti.

Economic Times melansir, rencana pembelian itu bakal terbentur ancaman sanksi dari Amerika Serikat (AS).

Melalui Peraturan Menangkal Musuh AS Melalui Sanksi (CAATSA), Washington menolak adanya negara yang membeli senjata dari Rusia.

Namun, pemerintahan Modi direncanakan bakal melanjutkan pembelian itu dengan mata uang mereka, rupee, alih-alih dolar AS.

Menteri Pertahanan Nirmala Sitharaman mengindikasikan bahwa hubungan India-Rusia yang telah berlangsung lama tak akan terganggu sanksi AS.

Dia melanjutkan, saat ini pihaknya tengah merampungkan perjanjian membeli sistem pertahanan anti-serangan udara S-400.

Kabar pembelian kapal fregat itu muncul pasca-penandatanganan kesepakatan dengan AS di awal September lalu.

Perjanjian itu bakal memberikan keleluasaan kepada India untuk melakukan pembaruan terhadap sistem pertahanan canggih yang dijual AS.

Baca juga: Kapal Perusak Tiba, AS Diduga Punya 200 Rudal Tomahawk di Suriah

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com