Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Tentukan Pilihanmu
0 hari menuju
Pemilu 2024
Kompas.com - 07/09/2018, 15:00 WIB

WASHINGTON DC, KOMPAS.com — Wafatnya Senator John McCain pada 25 Agustus lalu meninggalkan duka begitu mendalam bagi keluarga, sahabat, dan rakyat Amerika Serikat.

Sejumlah tokoh menghadiri pemakamannya pada akhir pekan lalu, termasuk mantan Presiden AS George W Bush dan Barack Obama.

Ketika salah seorang kawan McCain menyampaikan pidato penghormatan, tampak kamera televisi menyorot momen antara Bush dan mantan Ibu Negara AS Michelle Obama, yang turut hadir menemani suaminya.

Dalam video yang kemudian menjadi viral, tampak Bush memberikan sesuatu kepada Michelle yang dia peroleh dari istrinya, mantan Ibu Negara Laura Bush.

Awalnya, Bush disangka publik menyodorkan permen mint. Namun, juru bicara Bush, Freddy Ford, mengonfirmasi itu merupakan permen pelega tenggorokan.

Baca juga: Terpaku Lihat Potret Michelle Obama, Gadis Cilik Ini Dapat Kejutan

Terlihat, Michelle yang duduk di samping kanan Bush langsung menyampaikan terima kasih kepadanya.

Bukan kali ini saja keduanya tertangkap kamera menunjukkan rasa persahabatannya. Michelle dan Presiden ke-43 AS itu memiliki sejarah keakraban yang hangat.

 George W Bush berbicara dengan Michelle Obama dalam acara menandai peringatan 50 Tahun hak sipil di Selma, Alabama, pada 7 Maret 2015. (AFP/Saul Loeb) George W Bush berbicara dengan Michelle Obama dalam acara menandai peringatan 50 Tahun hak sipil di Selma, Alabama, pada 7 Maret 2015. (AFP/Saul Loeb)
Keduanya kerap duduk bersebelahan pada sejumlah acara, termasuk pada peringatan 50 tahun hak sipil di Selma, Alabama, pada 2015.

Bush dan Michelle terlihat berbicara satu sama lain dan tertawa bersama.

"Dia menyukai selera humor saya. Semua orang yang suka selera humor saya, pasti saya langsung suka," kata Bush kepada People, seperti dikutip dari Town and Courty Mag, Rabu (5/8/2018).

Keakraban mereka juga terekam pada acara peringatan korban penembakan di Kepolisian Dallas.

Bush menyambut Michelle dengan ciuman di pipi dan mengayunkan tangan mereka saat musik berputar. Momen persahabatan mereka terjadi ketika ketegangan politik sedang tinggi.

Namun, kemampuan keduanya untuk memandang isu kemanusiaan di atas kepentingan politik menjadi inspirasi bagi banyak orang.

Keduanya juga muncul lagi bersama di acara pembukaan Museum Nasional Sejarah dan Budaya Afrika-Amerika pada 2016, di mana Michelle menyapa Bush dengan pelukan.

Baca juga: Di Gedung Putih, Melania Trump dan Michelle Obama Minum Teh Bersama

Bush tampak menyandarkan tubuhnya di depan bahu Michelle sehingga mempelihatkan kedekatan pertemanan mereka.

Setelah tak lagi menjabat sebagai presiden AS, Bush mendedikasikan hidupnya bagi komunitas veteran melalui George W Bush Presidential Center.

Bush dan istrinya juga sudah lama menjadi pendukung utama berbagai program untuk pendidikan anak dan kepemimpinan, seperti pasangan Obama.

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Video rekomendasi
Video lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+


Rekomendasi untuk anda
27th

Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!

Syarat & Ketentuan
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi akun KG Media ID

Periksa kembali dan lengkapi data dirimu.

Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.

Lengkapi Profil
Lengkapi Profil

Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.

Bagikan artikel ini melalui
Oke