Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Jatuh dari Kapal Pesiar, Perempuan Ini Bertahan 10 Jam di Tengah Laut

Kompas.com - 20/08/2018, 08:09 WIB
Veronika Yasinta

Penulis

ZAGREB, KOMPAS.com - Seorang perempuan asal Inggris terjatuh dari kapal pesiar di Laut Adriatik. Dia ditemukan selamat setelah bertahan selama 10 jam di perairan.

Dalam sebuah pernyataan pada Minggu (19/8/2018), manajemen perusahaan Norwegian Cruise Line menyebutkan penumpang tersebut berada dalam kondisi stabil dan dibawa ke Kroasia untuk menerima perawatan medis.

"Kami sangat bahagia terhadap kondisi warga Inggris yang selamat dan akan segera berkumpul dengan teman dan keluarga," tulis manajemen perusahaan kapal pesiar, seperti dikutip dari NBC News.

Dalam sebuah wawancara dengan stasiun TV HRT, perempuan tersebut menyebutkan namanya sebagai Kay berusia 46 tahun.

Baca juga: Serang Kru Kapal Pesiar, Seekor Beruang Kutub Mati Ditembak

Dia mengaku sedang duduk di dek belakang saat terjatuh dari kapal.

"Saya berada di air selama 10 jam, dan sangat mengagumkan mereka dapat menyelamatkan saya," katanya.

"Saya sangat beruntung masih hidup," imbuhnya.

Kay dilaporkan jatuh pada kejauhan sekitar 96 km dari pesisir, tepat sebelum tengah malam sebelumnya, saat dia menumpangi kapal pesiar menuju Venesia dari Kroasia.

Otoritas pelabuhan di Pula, Kroasia, menyatakan penumpang itu dapat selamat karena suhu di lautan sedang sangat hangat.

"Perempuan Inggris itu terlihat kelelahan ketika kami menariknya dari air," kata kapten kapal, Lovro Oreskovic.

Kini, pihak berwenang akan menyelidiki inisen tersebut dengan memeriksa semua CCTV yang berada di kapal pesiar.

Lynne Cox, perenang jarak jauh dan penulis buku tentang panduan keselamatan berenang, menilai relaks menjadi kunci untuk bertahan di perairan luas dan terbuka.

Baca juga: Kapal Pesiar Milik Saddam Hussein, Kini Jadi Hotel untuk Pelaut

Berapa banyak makanan yang dikonsumsi sebelum jatuh ke laut juga turut mempengaruhi pertahanan diri dalam kondisi seperti itu.

"Jika Anda berenang jarak jauh atau dalam temperatur dingin, Anda perlu makan," katanya.

Namun, tekad kuat merupakan yang paling penting untuk dapat bertahan 10 jam di lautan terbuka.

"Sendirian berada di laut dan bertahan selama 10 jam, dia pasti memiliki banyak hal yang diinginkan sehingga tetap ingin hidup," imbuhnya.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com