Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kelompok Aktivis Lingkungan Lebanon Tenggelamkan 10 Tank ke Laut Mediterania

Kompas.com - 29/07/2018, 10:10 WIB
Agni Vidya Perdana

Penulis

Sumber AFP

SIDON, KOMPAS.com - Kelompok aktivis lingkungan hidup di Lebanon pada Sabtu (28/7/2018), telah menenggelamkan sebanyak 10 unit tank dan kendaraan lapis baja ke dasar Laut Mediternia.

Tank dan kendaraan lapis baja tersebut dibawa menggunakan kapal besar dengan derek ke tengah Laut Mediterania, tepatnya pada tiga kilometer dari lepas pantai Kota Sidon, sebelum kemudian ditenggelamkan.

Penenggelaman sejumlah kendaraan lapis baja tersebut bertujuan untuk membangun sebuah taman bawah laut yang akan menjadi habitat baru bagi biota laut sekaligus menarik penyelam.

Baca juga: Hezbollah Gunakan Bandara Lebanon untuk Selundupkan Senjata

Aksi ini diprakarsai oleh sebuah kelompok lingkungan hidup lokal, Friend of The Coast of Sidon, yang meminta kepada militer Lebanon untuk memberikan sejumlah tank tua dan kendaraan lapis baja lama mereka demi suksesnya proyek ini.

"Taman laut ini akan menjadi surga bagi para penyelam dan menjadi tempat di mana kami dapat mengembangkan kehidupan bawah laut," kata perwakilan aktivis, Kamel Kozbar.

"Kami berharap tumbuhan laut dapat segera tumbuh dan menutupi permukaan tank-tank tersebut," tambahnya dilansir AFP.

Lebanon memiliki sekitar 200 kilometer garis pantai yang berbatasan dengan Laut Mediterania. Namun selama bertahun-tahun pantai-pantai di negara itu telah tercemar oleh limbah dan sampah plastik.

Di Kota Sidon, gunung sampah yang bau telah merusak garis pantai, meskipun juga telah dibangun fasilitas pengolahan limbah yang baru.

Berada di tengah negara yang dipenuhi sedang dilanda ketegangan, proyek kali ini juga tak luput dari isu bernada politik.

Dengan meriam tank yang diarahkan menghadap ke selatan, tempat di mana Israel berada, seolah menunjukkan dukungan Lebanon terhadap rakyat Palestina.

"Ini sebagai bentuk solidaritas terhadap rakyat Palestina," kata Kozbar.

Baca juga: Otoritas Lebanon Bekukan Izin Tinggal bagi Staf UNHCR

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Sumber AFP
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com