Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Inilah Menu Makan Siang Kim Jong Un dan Donald Trump

Kompas.com - 12/06/2018, 11:18 WIB
Ervan Hardoko

Penulis

SINGAPURA, KOMPAS.com — Pertemuan Presiden AS Donald Trump dan Pemimpin Korea Utara Kim Jong Un di Singapura, Selasa (12/6/2018), sedang berlangsung.

Sejauh ini, belum diketahui pasti agenda pembicaraan kedua pemimpin itu meski banyak yang menduga denuklirisasi Korea Utara menjadi salah satu menu utama pembicaraan.

Di saat menu pembicaraan belum diketahui, menu makan siang kedua pemimpin itu malah sudah dirilis.

Kim dan Trump dijadwalkan santap siang pada pukul 11.30 waktu Singapura sekaligus menandai fase terakhir pertemuan kedua pemimpin itu.

Baca juga: Jabat Tangan 10 Detik yang Bersejarah antara Trump dan Kim Jong Un

Apa yang akan disantap kedua pemimpin itu saat makan siang? Tampaknya menu yang disediakan merupakan gabungan kuliner Timur dan Barat.

Jurnalis ABC News Meredith McGraw lewat akun Twitter-nya membagikan daftar menu santap siang seperti yang dirilis Gedung Putih.

Untuk makanan pembuka disajikan koktail udang tradisional dengan saus alpukat, menu tradisional melayu, dan makanan khas Korea yang disebut "oiseon".

Untuk menu makanan utama disajikan daging rusuk sapi, kentang, daging babi renyah, hingga  ikan  rebus dengan  sayuran Asia.

Makan siang kemudian akan diakhiri dengan berbagai menu makanan pencuci mulut, salah satunya es krim Haagen Dazs.

Selain Kim dan Trump, acara makan siang itu juga dihadiri sejumlah pejabat lainnya sehingga seluruhnya berjumlah 14 orang.

Baca juga: Trump dan Kim Jong Un Tiba di Hotel Capella

Trump akan didampingi Menlu Mike Pompeo, Penasihat Keamanan John Bolton, Kepala Staf Gedung Putih, Sekretaris Pers Sarah Sanders, Dubes AS di Manila Sung Kim, dan Wakil Asisten Urusan Asia Matthew Pottinger.

Sementara Kim mengajak Wakil Ketua Komiter Sentral Partai Pekerja Kim Yong Chol dan Ri Su Yong, Menlu Ri Yong Ho, Wamenlu Choe Son Hui, Menhan No Kwang Chol, sang adik Kim Yo Jong, dan Direktur Komiter Sentral Partai Pekerja Han Kwang Sang.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com