Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Biografi Tokoh Dunia: Joseph Grimaldi, Badut Terhebat Sepanjang Masa

Kompas.com - 31/05/2018, 16:47 WIB
Veronika Yasinta

Penulis

KOMPAS.com - Dengan riasan wajah berwarna putih dan pipi merah, badut menghibur anak-anak di seluruh dunia.

Namun, ada satu badut yang begitu terkenal dan dikenang hingga kini. Joseph Grimaldi menjadi penghibur paling populer di Inggris pada masa periode Raja George III.

Dia sangat dominan di panggung komedi dengan peran badutnya yang terkenal bernama "Joey". Riasan wajah Grimaldi yang putih ketika memerankan badut kala itu, sampai sekarang masih digunakan oleh para badut.

Kelahiran

Lahir pada 18 Desember 1778 di Clare Market, London, Inggris, Grimaldi dibesarkan di lingkungan keluarga pecinta seni. Kebanyakan dari keluarganya berprofesi sebagai penari dan komedian.

Ayahnya, Joseph Giuseppe Grimaldi kerap dipanggil Signor, merupakan aktor dan penari. Dia juga melakukan pantomim di Theatre Royal.

Sejak berumur dua tahun, dia diajari ayahnya untuk berakting memainkan sejumlah karakter.

Baca juga: Biografi Tokoh Dunia: Ratu Elizabeth I, Penguasa Inggris Era Keemasan

Pada usia empat tahun, Grimaldi sudah memulai debutnya sebagai penari pada usia empat tahun di Teater Wells Sadler.

Ayah Grimaldi meninggal pada 1788 setelah menderita sakit dalam beberapa tahun. Untuk membantu keuangan keluarga, ibunya terus bekerja sebagai seorang penari.

Bertemu istri

Grimaldi bertemu dengan seorang perempuan yang kelak menjadi istrinya, Maria Hughes, pada 1796. Maria merupakan putri tertua dari pemilik teater Welles Sadlers, Richard Hughes.

Romansa keduanya terus berkembang dan akhirnya mereka menikah pada 11 Mei 1799. Pada tahun itu pula, Grimaldi muncul di sejumlah pertunjukan termasuk berperan sebagai pria desa dan pelayan.

Pada musim panas 1800, dia memainkan karakter badut dalam sebuah pertunjukan drama. Ibunya juga menjadi salah satu aktor dalam pertunjukkan tersebut.

Namun, pada 18 Oktober 1800, Grimaldi harus kehilangan Maria saat melahirkan anak yang juga meninggal dunia.

Kemudian, dia menikah dengan Mary Bristow dan memiliki seorang anak bernama Joseph Samuel.

Halaman Berikutnya
Halaman:
Baca tentang
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com