Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Sambut Kim Jong Un, Presiden Moon Sempat Injakkan Kaki di Korut

Kompas.com - 27/04/2018, 14:58 WIB
Ardi Priyatno Utomo

Penulis

PANMUNJOM, KOMPAS.com - Sebuah pemandangan unik terjadi ketika Pemimpin Korea Utara (Korut) Kim Jong Un bertemu dengan Presiden Korea Selatan (Korsel) Moon Jae In.

Pemandangan tersebut adalah momen di mana Moon menginjakkan kaki di bagian Korut ketika keduanya bertemu di Garis Demarkasi Militer.

Dilansir Korea Herald Jumat (27/4/2018), setelah berjabat tangan dan berbicara singkat, Kim sempat menginjakkan kaki di bagian Selatan.

Aksi simbolis itu menjadi langkah pertama seorang penguasa Korut di Korsel sejak Perang Korea 1950-1953 berakhir dengan gencatan senjata.

Baca juga : Kim Jong Un: Saat Melintasi Perbatasan, Saya Sangat Emosional

"Ketika Anda pergi ke Selatan, kapan kira-kira saya bisa pergi ke sana (Utara)?" tanya Moon kepada Kim.

Mendengar pertanyaan tersebut, Kim kemudian menjawab, "Bagaimana kalau kita melewatinya bersama-sama?"

Moon kemudian tersenyum. Kim menggandengnya, dan kemudian mereka melewati bagian Korut yang langsung mendapat tepuk tangan.

Setelah itu, keduanya langsung menuju ke Rumah Perdamaian, lokasi Konferensi Tingkat Tinggi (KTT) Antar-Korea di Panmunjom.

Dalam beberapa pembicaraan yang terekam kamera, Moon sempat berkata bahwa dia bisa menunjukkan pemandangan yang lebih bagus dari Panmunjom jika Kim berkunjung ke Cheong Wa Dae.

Cheong Wa Dae, yang berarti Gedung Biru, merupakan julukan bagi Kantor Kepresidenan Korsel di Seoul.

"Benarkah? Kalau begitu saya siap berkunjung ke Seoul jika Anda mengundang," ujar Kim menanggapi ajakan Moon.

Lebih lanjut, Moon berharap setelah KTT di Panmunjom, mereka bisa menggelar pertemuan di berbagai tetenger kedua negara.

"Saya berharap kami bisa melanjutkan pertemuan di Pyongyang, Seoul, Pulau Jeju, hingga Gunung Paektur," tutur Moon.

KTT di Panmunjom menjadi kali pertama kedua Korea melangsungkan pertemuan di wilayah Korsel.

Dalam dua KTT sebelumnya yang berlangsung pada 2000 dan 2007, Korut dan Korsel bertemu di Pyongyang.

Baca juga : Ini Pesan Kim Jong Un di Buku Tamu KTT Antar-Korea di Panmunjom

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com