Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Trump Disebut seperti Anak TK oleh Penasihatnya

Kompas.com - 21/11/2017, 10:31 WIB
Veronika Yasinta

Penulis


WASHINGTON DC, KOMPAS.com - Penasihat keamanan nasional Presiden Amerika Serikat Donald Trump dilaporkan mengejeknya dengan menyebutnya sebagai murid Taman Kanak-kanak, pada sebuah makan malam privat.

Dilansir dari The Telegraph, Senin (20/11/2017), Letnan Jenderal Herbert Raymond McMaster disebut telah membuat komentar tentang atasannya dalam sebuah pertemuan dengan CEO Oracle Safra Catz, pada Juli lalu.

Selama pertemuan tersebut, McMaster mengolok-olok Trump dengan memanggilnya "idiot" dan "tolol". Dia juga menyebut Trump memiliki kecerdasan sama dengan anak TK.

McMaster juga dilaporkan atas kritikannya terhadap pembantu presiden, Menteri Pertahanan James Mattis, mantan ahli strategi Steve Bannon, serta menantu Trump, Jared Kushner.

Baca juga : Presiden Trump Mengira PM Selandia Baru adalah Istri PM Kanada

"Peserta dalam makan malam menyangkal bahwa Jenderal McMaster membuat komentar kepada Trump, berdasarkan laporan sumber anonim," kata Michael Anton, juru bicara Dewan Keamanan Nasional.

Ini bukan pertama kalinya seorang perjabat AS dilaporkan telah membuat komentar seperti itu tentang kecerdasan Trump.

Bulan lalu, Menteri Luar Negeri Rex Tillerson diklaim telah menyebut Trump sebagai "orang bodoh" saat melakukan pertemuan di Pentagon.

Saat laporan tersebut muncul, Tillerson berulang kali menolak berkomentar terkait hal itu.

Sementara, senator Partai Republik Bob Corker, sebelumnya telah menyamakan Gedung Putih sebagai "tempat penitipan orang dewasa".

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com