Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Hari Ini dalam Sejarah: Ratu Perancis Marie Antoinette Dipenggal

Kompas.com - 16/10/2017, 16:01 WIB
Ervan Hardoko

Penulis

Saat Louis XV meninggal dunia pada 1774, Louis Auguste naik tahta dengan gelar Louis XVI. Hal ini membuat Marie Antoinette secara otomatis menjadi Ratu Perancis saat baru berusia 19 tahun.

Sifat pasangan raja dan ratu ini sangat bertolak belakang. Louis XVI sangat introvert, pemalu, dan peragu. Dia lebih menyukai kegiatan pribadi seperti membaca dan menempa besi.

Sementara sang istri sangat menikmati hidup, santai, dan penuh kegembiraan. Marie Antoinette juga dikenal sebagai sosialita yang gemar berjudi, berpesta, dan mengoleksi pakaian mahal.

Saat sang raja beranjak ke peraduan, maka sang Ratu Perancis justru baru memulai pestanya. Saat Marie Antoinette bangun di tengah hari, suaminya sudah bekerja selama beberapa jam.

Pada 1777, Ratu Maria Theresa gelisah karena pernikahan putrinya dan Louis XVI belum berbuah kehamilan. Akhirnya dia mengirimkan sang putra Joseph II, kakak Marie Antoinette, pergi ke Perancis untuk menjadi penasihat pernikahan.

Nasihat sang kakak nampaknya berbuah. Setahun kemudian Marie Antoinette melahirkan seorang putri yang dinamakan Marie Therese Charlotte.

Baca: Hari Ini dalam Sejarah: Kekalahan Napoleon dalam Pertempuran Waterloo

Pada awal 1780, Marie Antoinette semakin sering menghabiskan waktu diu Petit Trianon, istana pribadinya di wilayah Istana Versailles dan hampir selalu tanpa ditemani sang suami.

Lalu beredar gosip bahwa sang Ratu Perancis memiliki hubungan gelap dengan seorang diplomat Swedia Count Axel von Fersen yang membuat namanya buruk.

Nama sang ratu semakin buruk setelah gagal panen melanda hampir di seluruh negeri yang mengakibatkan kesulitan keuangan negara tak menghentikan gaya hidup glamor Marie Antoinette.

Selebaran yang mengkritik ketidakpedulian sang ratu, gaya hidup mewah, dan tindakan asusilanya menyebar di jalanan kota Paris dan seluruh penjuru negeri.

Kebiasaannya hidup mewah dan terus berpesta membuat rakyat menjuluki Marie Antoinette sebagai "Nyonya Defisit".

Halaman:
Baca tentang
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com