Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Penembakan di Virginia, Anggota Kongres Tersungkur di Lapangan Bisbol

Kompas.com - 15/06/2017, 00:22 WIB

ALEXANDRIA, KOMPAS.com - Aksi penembakan terjadi lagi di Amerika Serikat.

Serangan yang dilakukan seorang pria bersenapan itu terjadi di Alexandria, Virginia. Rabu (14/6/2017).

Lima orang mengalami luka-luka, termasuk seorang anggota Kongres AS dari Partai Republik, Steve Scalise. Penembakan terjadi di lapangan tempat anggota tim bisbol Partai Republik berlatih.

Presiden AS Donald Trump langsung mengeluarkan pernyataan terkait peristiwa ini. Trump melalui sebuah pernyataan yang diterbitkan Gedung Putih, memastikan pelaku penembakan telah tewas.

Updated: Presiden Trump Jenguk Anggota Kongres Korban penembakan di Virginia

Selanjutnya, otoritas penegak hukum mengidentifikasi pelaku sebagai James T. Hodgkinson, 66, dari Belleville, Illinois, daerah di pinggiran Kota St. Louis.

Dua anggota polisi pengawal Scalise terluka dalam serangan ini. Keduanya sempat terlibat baku tembak dengan pelaku, selama sekitar 10 menit.

Polisi menyebutkan dua dari lima korban mengalami luka parah.

Diberitakan New York Times, pagi yang cerah di lapangan bisbol YMCA itu berubah menjadi mimpi buruk yang amat menakutkan.

Berdasarkan keterangan saksi, Scalise sedang berdiri di base kedua, saat sebuah peluru menghujam pinggulnya. 

Politisi itu langsung ambruk, disusul dengan korban-korban lain, yang ditembaki dari balik pagar kawat di sisi lapangan.

Saksi mata juga mengatakan Scalis terlihat seperti tentara yang merayap di atas rumput, berupaya menyelamatkan diri, di tengah desing peluru.

Pihak berwenang mengatakan, polisi datang ke lokasi beberapa menit setelah muncul laporan dari orang-orang yang terkurung di dalam lapangan.

Pihak Biro Penyelidikan Federal (FBI) mengaku akan memimpin pengungkapan kasus ini, dan memperlakukannya sebagai serangan terhadap petugas federal. 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com