Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

32 Murid Tewas akibat Kecelakaan Bus di Tanzania

Kompas.com - 07/05/2017, 07:38 WIB

DAR ES SALAAM, KOMPAS.com - Sebanyak 32 murid sebuah sekolah, dua guru, dan seorang sopir bus tewas akibat bus yang mereka tumpangi jatuh ke jurang di kawasan wisata Arusha, Tanzania, Sabtu (6/5/2017).

"Kecelakaan ini terjadi dalam kondisi hari sedang hujan, busnya jatuh ke jurang yang terjal," kata Kepala Kepolisian Wilayah Arusha, Charles Mkumbo, kepada Reuters.

Polisi sedang menyelidiki kasus tersebut untuk mengetahui penyebab kecelakaan, apakah disebabkan kerusakan mesin, kesalahan pengemudi, atau karena remnya tidak berfungsi.

Insiden yang menewaskan anak-anak sekolah itu terjadi di distrik Karatu, sekitar  pukul 09.30 waktu setempat. Semua korban adalah murid kelas tujuh SD Lucky Vincent dan mereka berusia antara 12 hingga 13 tahun.

Mkumbo mengatakan, bus yang membawa anak-anak itu sedang dalam perjalanan untuk mengunjungi sekolah lain.

Baca: 36 Orang Tewas akibat Tabrakan Bus di Tanzania

Presiden Tanzania John Magufuli, dalam pernyataan tertulis, menyebut kecelakaan tersebut sebagai "tragedi nasional."

Tanzania, salah satu negara dengan ekonomi terbesar kedua di Afrika timur, memiliki kondisi jalan dengan standar keamanan buruk.  Bus masih menjadi andalan utama transportasi publik antarkota.

Menurut data resmi pemerintah, lebih dari 11.000 orang telah tewas akibat kecelakaan transportasi darat di Tanzania antara tahun 2014 hingga tahun 2016.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com