Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Ayatollah Ali Khamenei: Trump Ungkap Wajah Asli Amerika

Kompas.com - 07/02/2017, 17:59 WIB

TEHERAN, KOMPAS.com — Pemimpin spiritual Iran, Ayatollah Ali Khamenei, Selasa (7/2/2017), mengucapkan terima kasih kepada Presiden Donald Trump karena membuka wajah AS sesungguhnya.

"Kami berterima kasih kepada pria ini. Dia menunjukkan wajah Amerika yang sesungguhnya," ujar Khamenei dalam pidatonya di hadapan para perwira militer Iran.

"Apa yang kita katakan selama 30 tahun, ada korupsi politik, ekonomi, dan sosial dalam sistem pemerintahan AS, dan pria ini muncul membuka itu semua," kata Khamenei.

Khamenei kemudian merujuk kasus seorang bocah Iran yang diborgol di sebuah bandara AS menyusul perintah Trump untuk membatalkan semua visa pelancong dari tujuh negara, termasuk Iran.

"Dengan apa yang dilakukannya, memborgol anak berusia lima tahun, dia menunjukkan arti hak asasi sesungguhnya bagi Amerika," kata Khamenei.

Dalam pidatonya itu, Khamenei juga merespons kicauan Trump pada 3 Februari lalu yang mengecam keras Iran.

"Iran bermain dengan api. Mereka tak menghargai betapa baiknya Presiden Obama kepada mereka," demikian kicauan Trump.

Khamenei balik mengecam dengan mengatakan bahwa Obama adalah orang yang menjatuhkan sanksi melumpuhkan bagi Iran dan ikut menciptakan ISIS lewat kebijakannya di Suriah dan Irak.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Sumber AFP
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com