Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Serangan di Kamp Pengungsi Palestina, 3 Intel Jordania Tewas

Kompas.com - 06/06/2016, 17:21 WIB

AMMAN, KOMPAS.com - Tiga perwira intelijen Jordania dan dua orang lainnya tewas dalam serangan di sebuah kantor keamanan di kamp pengungsi Palestina di pinggiran ibu kota Jordania, Amman.

Stasiun televisi Jordania yang mengutip seorang juru bicara pemerintah mengatakan, serangan "teroris" terjadi pada pukul 07.00 waktu setempat tanpa memberi rincian.

"Ini adalah serangan yang terencana yang oleh kelompok yang, siapapun yang bertanggung jawab, kini ada di Jordania dan mampu menggelar serangan semacam ini,"kata mantan menteri informasi Jordania, Samih al-Maaytah kepada Al Arabiya News Channel.

"Mereka jelas-jelas memilih untuk menyerang para agen intelijen itu karena Jordania memiliki agen intelijen terbaik di dunia Arab," tambah Al-Maaytah.

Dia menambahkan, serangan itu agar tak dianggap sebagai sebuah serangan besar karena yang diserang hanyalah kantor administrasi yang melayani para pengungsi Palestina.

"Saat ini kami sedang mengejar para pelaku serangan dan investigasi juga tengah digelar. Sejauh ini belum diketahui apakah ini serangan terorganisasi atau serangan yang berdiri sendiri," demikian laporan Al Arabiya.

Sejumlah sumber kepada Al Arabiya mengatakan, pasukan keamanan Jordania menangkap dua tersangka penyerang beberapa jam setelah serangan tersebut.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com