Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kini, Salah Abdeslam Minta Diekstradisi ke Perancis

Kompas.com - 24/03/2016, 18:06 WIB

BRUSSELS, KOMPAS.com — Tersangka serangan Paris, Salah Abdeslam, mengungkapkan keinginannya diekstradisi sesegera mungkin ke Perancis. Demikian kata Sven Mary, kuasa hukum Salah, Kamis (24/3/2016).

"Salah Abdeslam mengatakan kepada saya bahwa dia ingin diekstradisi ke Perancis sesegera mungkin. Saya akan berusaha agar pengadilan tidak menentang keinginannya," ujar Sven.

Sebelumnya, Salah sempat mengatakan, dia akan berusaha untuk menggagalkan proses ekstradisinya ke Perancis.

Sven menambahkan, bagian paling penting dalam kasus yang menjerat Salah ada di Perancis dan dia keterangannya harus diberikan kepada aparat Perancis.

Saat ditanya tentang kemungkinan Salah mengetahui rencana serangan di Brussels, Sven menegaskan, kliennya sama sekali tidak mengetahui rencana tersebut.

Salah ditahan di sebuah penjara berkeamanan tinggi di kota Bruges, sebelah barat laut Brussels, sejak dia ditangkap empat hari sebelum serangan di ibu kota Belgia itu.

Buronan paling dicari di Belgia itu sempat bersembunyi selama empat bulan setelah serangan di Paris yang menewaskan 130 orang itu.

Sementara itu, seorang pakar radikalisme Belgia, Pieter Van Ostaeyen, mengatakan, penangkapan Salah Abdeslam mempercepat terjadinya serangan di Brussels.

"Serangan ini bukan balas dendam atas tertangkapnya Salah Abdeslam, tetapi sekadar melaksanakan rencana yang sudah ada karena khawatir Salah akan membeberkan rencana ini kepada polisi," ujar Pieter.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Sumber
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Lengkapi Profil
Lengkapi Profil

Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.

Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com