Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Saksikan Pesawat Jatuhi Rumah Anaknya, Pria Langkawi Trauma Berat

Kompas.com - 15/03/2015, 22:14 WIB
LANGKAWI, KOMPAS.com - Seorang pria lanjut usia dilarikan ke rumah sakit akibat trauma setelah menyaksikan salah satu pesawat milik tim aerobatik Jupiter TNI AU jatuh di rumah anak lelakinya di Langkawi, Malaysia.

Seperti diketahui, dua pesawat milik TNI AU bersenggolan di udara saat berlatih untuk tampil di pameran dirgantara Langkawi International Maritime and Aerospace (LIMA) 2015, Minggu (15/3/2015). Kedua pesawat itu  jatuh dan salah satunya mengenai rumah warga.

Abu Mutalib Said (70) berada sekitar 10 meter dari rumah anak-anak lelakinya di Kampung Gelam, Langkawi, ketika satu pesawat jatuh tepat di rumah itu. Ketika itu, dua anak Abu Mutalib, yakni Zulkeflee (46) dan Mohd Rashidi (40) tidak berada di rumah.

Menurut anggota tim medis LIMA 2015, Prof Datuk Seri Dr Abu Hassan Assaari Abdullah, Abu Mutalib mengalami trauma psikologis setelah menyaksikan kejadian itu.

"Korban melihat bagian dari pesaswat menjatuh rumah kedua anaknya sebelum terbakar. Kini dia mengalami trauma yang serius," kata Abu Hassan, seperti dilaporkan The Star.

Dia menambahkan, Abu Mutalib dilarikan ke Rumah Sakit Langkawi dan dirawat untuk "critical incident stress management" (CISM).

"Penanganan CISM itu meliputi terapi pernapasan untuk mengurangi gangguan. Kini dia sudah tidur dan untungnya dia tidak mengalami luka fisik," lanjut Abu Hassan.

Tim medis dari unit gawat darurat juga memberikan layanan konseling kepada Abu Mutalib dan keluarganya.

Peristiwa itu terjadi ketika enam pesawat jenis KT-1B milik tim aerobatik Jupiter TNI AU sedang melintas di ruang udara Mahsuri International Exhibition Centre (MIEC) Langkawi, Minggu sekitar pukul 14.00 waktu setempat.

Dua pesawat di antaranya bersenggolan pada bagian sayap. Akibatnya kedua pesawat itu pun jatuh. Namun empat pilotnya berhasil meloloskan diri dengan menggunakan kursi pelontar.

Lima tim aerobatik, termasuk dari TNI AU, akan menampilkan aksi aerobatik selama pameran dirgantara yang digelar pada 17-21 Maret 2015.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com