Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Israel Ancam Perluas Serangan Darat di Gaza

Kompas.com - 18/07/2014, 19:30 WIB
GAZA CITY, KOMPAS.com — Pemerintah Israel, Jumat (18/7/2014), mengancam akan memperluas serangan darat di Gaza untuk menghancurkan jaringan terowongan antar-perbatasan milik Hamas.

Meski diserang dari darat, laut, dan udara yang mengakibatkan kepanikan warga sipil, kelompok Hamas yang menguasai Gaza bersikukuh tidak akan menyerah dan memperingatkan Israel akan membayar mahal akibat serangan darat ini.

"PM Benyamin Netanyahu membunuh anak-anak kami dan dia akan membayar mahal untuk apa yang sudah dilakukannya. Kami tidak takut," kata juru bicara Hamas, Sami Abu Zuhri.

Abu Zuhri menambahkan, Israel yang kembali melancarkan serangan darat untuk pertama kali sejak lima tahun lalu akan "tenggelam di rawa-rawa" Gaza.

Di saat rakyat Gaza dirundung ketakutan, PM Benyamin Netanyahu justru menyatakan operasi militer bisa diperluas jangkauannya meski dunia internasional menyerukan penarikan mundur pasukan Israel dan menghentikan kekerasan.

"Perintah saya dan para panglima militer adalah mempersiapkan pasukan untuk kemungkinan memperluas serangan darat," kata Netanyahu dalam sebuah rapat kabinet khusus di Tel Aviv.

Pada Jumat pagi, Pemerintah Israel menyetujui pemanggilan 18.000 prajurit cadangan baru. Dengan pemanggilan ini maka Israel memiliki 65.000 personel militer yang siap digerakkan menuju Gaza.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Baca tentang
Sumber AFP
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com