Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Laporkan Tetangga Berjanggut, Warga Xinjiang Dapat Hadiah Uang

Kompas.com - 25/04/2014, 14:01 WIB
BEIJING, KOMPAS.com - Pemerintah lokal di sebuah daerah di Xinjiang, China, Jumat (25/4/2014), menawarkan uang bagi warga di wilayah bergolak Xinjiang yang melaporkan tetangganya yang memelihara janggut.

Para pejabat di wilayah Shaya menawarkan uang antara Rp 80.000 hingga Rp 80 juta bagi warga yang memberikan informasi termasuk mereka yang menumbuhkan janggut. Demikian harian The Global Times melaporkan.

Selain itu, hadiah uang juga diberikan untuk warga yang memberikan informasi terkait warga lokal yang melakukan aktivitas keagamaan ilegal. Begitu kabar dari The Daily Times tanpa memberikan rincian lebih lanjut.

Bentrokan berdarah kerap terjadi di Xinjiang antara pemerintah dan kelompok minoritas Uighur yang mayoritas memeluk agama Islam.

Bagi etnis Uighur, menumbuhkan cambang dan janggut tak hanya merupakan tradisi keagamaan namun juga merupakan salah satu dari budaya mereka.

Pemerintah Xinjiang juga meluncurkan kampanye yang mereka sebut sebagai "Proyek Kecantikan", yaitu mendorong warga lokal untuk tidak mengenakan kerudung, yang banyak dikenakan para perempuan Uighur.

Bahkan di ibu kota Xinjiang, Kashgar terdapat aturan bagi mereka yang akan memasuki kantor-kantor pemerintah, bank atau pengadilan maka untuk perempuan harus melepas kerudung sementara pria harus mencukur bersih cambang dan janggut mereka.

Xinjiang, yang meliputi seperenam wilayah China, adalah kawasan strategis bagi China karena berhadapan langsung dengan Asia Tengah dan memiliki deposit minyak dan gas bumi dalam jumlah yang cukup besar.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Sumber
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com