Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Kompas.com - 20/04/2014, 21:04 WIB
RIYADH, KOMPAS.COM - Seorang perempuan Saudi menentang larangan mengemudi untuk perempuan di negara itu. Ia duduk di belakang kemudi mobil suaminya sebelum polisi menahan pasangan itu dan mendenda si pria, lapor sebuah surat kabar Saudi, Minggu (20/4/2014).

Perempuan 23 tahun itu ditangkap saat mengemudi pada hari Kamis di distrik Qatif di Provinsi Bagian Timur, lapor Saudi Gazette, yang menambahkan bahwa polisi memaksa pasangan itu menandatangani janji untuk tidak mengulangi pelanggaran tersebut.

Mereka dibebaskan dengan uang jaminan dan departemen lalu lintas mendenda si suami yang berusia 28 tahun dengan 900 riyal (240 dollar) serta menahan mobilnya selama tujuh hari, kata laporan tersebut.

Perempuan itu juga mendapat hukuman karena mengemudi tanpa lisensi, sebuah surat izin yang dia tidak dapat dia ajukan di kerajaan ultra- konservatif itu karena perempuan memang dilarang untuk mengemudi.

Para aktivis hak-hak perempuan seringkali melakukan seruan untuk menantang larangan itu, satu-satunya jenis larangan semacam itu di dunia. Beberapa dari mereka yang menentang hal itu melakukannya dengan mem-posting di dunia maya video diri mereka sendiri sedang mengemudi. Beberapa dari mereka yang melakukan hal itu telah ditangkap .

Selain tidak diizinkan untuk mengemudi, para perempuan Saudi harus menutupi diri mereka dari kepala sampai kaki dan perlu izin dari wali laki-laki untuk bepergian, bekerja dan menikah.

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.

Sumber AFP
Video rekomendasi
Video lainnya


Rekomendasi untuk anda
28th

Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!

Syarat & Ketentuan
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi akun KG Media ID

Periksa kembali dan lengkapi data dirimu.

Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.

Lengkapi Profil
Lengkapi Profil

Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.

Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com