Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kisah Penumpang yang Ketinggalan Pesawat MH370

Kompas.com - 11/03/2014, 20:08 WIB


KOMPAS.com
 — Kaiden DL, seorang warga Pacific Northwest, Amerika Serikat, sudah memegang tiket penerbangan pesawat naas Malaysia Airlines MH370. Namun, ia gagal terbang gara-gara ketinggalan pesawat.

Saat tersiar kabar hilangnya pesawat tersebut pada Sabtu (8/3/2014) lalu, kekasihnya, Cylithria Dubois, sempat khawatir. Ia pun berusaha mencari kabar kekasihnya, salah satunya lewat Twitter.

"Ya Tuhan, Kaidan tolong beri kabar kalau kamu ketinggalan pesawat ke Beijing. Kamu di mana?" kira-kira begitu tulisnya di akun Twitter @Cylithria. Ia berharap kekasihnya tak jadi naik pesawat.

Dalam hitungan menit, Kaiden lewat akun Twitter @KaidenDL menjawab. Ia mengabarkan kalau dirinya baik-baik saja.

Perbincangan dua sejoli di Twitter ini langsung mendapat perhatian di linimasa hingga media massa. Kisah selengkapnya bisa dibaca di Kompasiana.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Sumber Kompasiana
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com