Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Filipina Minta Norwegia Tengahi Dialog dengan Pemberontak Komunis

Kompas.com - 21/02/2014, 18:32 WIB
Josephus Primus

Penulis

KOMPAS.com - Pemerintah Filipina meminta pemerintah Norwegia menjadi penengah melanjutkan dialog damai dengan pemberontak komunis (CPP). Sebelumnya, Pendiri CPP Jose Maria Sison mengumumkan akan melanjutkan dialog dengan pemerintah Filipina, dalam hal ini Presiden Benigno Aquino III. Tapi, Sison meminta lokasi dialog berada di tempat netral.

Selama ini, tulis AP  pada Jumat (21/2/2014), Norwegia memang menjadi penengah dalam dialog tersebut. Pembicaraan damai terhenti sejak 2011. Waktu itu, CPP meminta agar beberapa komandan mereka yang ditahan pemerintah Filipina dibebaskan.

CPP yang menjadi payung organisasi Tentara Rakyat Baru (NPA) dan Front Nasional Demokratik (NDF) sudah melakukan pemberontakan sejak empat dekade terhadap pemerintah Filpina. "Kami mengupayakan agar pertemuan dan dialog menghasilkan konklusi damai,"kata penasihat Presiden Filipina untuk Proses Perdamaian Teresita Deles soal permintaan kepada Norwegia itu.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Lengkapi Profil
Lengkapi Profil

Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.

Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com